PEMERINTAH Kota (Pemko) Pekanbaru terus menunjukkan komitmennya meningkatkan segi pendidikan di Pekanbaru. Tidak hanya membangun sekolah negeri, Pemko Pekanbaru juga mendukung munculnya sekolah milik swasta.
Hal ini disampaikan Wali Kota (Wako) Pekanbaru Firdaus ST MT saat menghadiri Peringatan Maulid Nabi sekaligus meresmikan gedung SMP IT Badrul Islam di Jalan Naga Sakti, Kelurahan Simpang Baru, Kecamatan Tampan, Senin (4/1).
Sekolah ini adalah lembaga pendidikan dengan konsep pendidikan Islam terpadu yang memadukan kurikulum pendidikan nasional.
Wako menyambut gembira peresmian SMP IT Badrul Islam ini sebagai peningkatan fasilitas dan kualitas pendidikan, yang merupakan realisasi dari salah satu misi dalam visi Kota Pekanbaru.
”Terwujudnya Kota Pekanbaru sebagai kota metropolitan yang madani,’’ sebutnya.
Kepada pihak sekolah, Wako berharap untuk terus berkoordinasi dengan instansi terkait dalam mengelola lembaga pendidikan ini. ’’Sehingga kita dapat berjalan seiring dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dikota pekanbaru,” imbau wako.
Pemko juga mengharapkan SMP IT Badrul Islam dapat dikelola secara profesional dan dapat menyusun program yang terencana, dengan keseimbangan pengetahuan umum dan pengetahuan agama yang terarah.
’’Dengan ini akan mampu mengukur tingkat keberhasilan pendidikan dari tahun ke tahun,’’ katanya.(adv/a)