MASA BAKTI 2015-2020

DPD Pekat Siap Jaga Kestabilan Kota

Pekanbaru | Senin, 07 Desember 2015 - 15:32 WIB

DPD Pekat Siap Jaga Kestabilan Kota
SALAM KOMANDO: Ketua DPD Pekat IB Kota Pekanbaru Syafruddin Syah (dua kiri) melakukan salam komando dengan Ketua DPP Pekat IB Jimmy Irwan Rimba usai acara pelantikan di Hotel Alpha, Sabtu (5/12/2015).

KOTA (RIAUPOS.CO) - Usai dilantik untuk masa bakti  2015-2020, Dewan Pengurus Daerah Pembela Kesatuan  Tanah Air dan Indonesia Bersatu (Pekat IB) Kota  Pekanbaru, siap menjaga kestabilan masyarakat di  Kota Pekanbaru. Hal ini diungkapkan Ketua Pekat IB  Kota Pekanbaru Syafruddin Syah usai dilantik bersama  jajaran pengurus di Hotel Alpha, Sabtu (5/12) siang.

Menurutnya, Pekat IB hadir untuk mengadvokasi semua  persoalan bangsa, tapal batas, polemik hukum,  perekonomian dan sebagainya. Dengan memberi kritikan  dan solusi kepada pemerintah. ”Untuk Pekanbaru kami akan bekerjasama untuk  membela masyarakat dengan memberikan kritikan dan  solusi kepada pemerintah,’’ ujar Syafruddin Syah.

Namun ia belum mau berjanji terkait langkah apa saja  yang akan dilakukan selama masa bakti  kepengerusannya. Tetapi Kota Pekanbaru merupakan  barometer perkembangan Pekat IB di DPW Riau.  Sehingga mereka akan berbuat yang terbaik untuk  Riau. Dalam pelantikan yang langsung dilakukan Ketua DPP  Pekat IB Jimmy Irwin Rimba tersebut, turut hadir  Staf Ahli KemenPAN RB, Indra J Piliang, Kepala  Kesbangpol Kota Pekanbaru, Agus Pramono, perwakilan  Polresta Pekanbaru dan Kodim Pekanbaru.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dijelaskan Jimmy, Pekat ini merupakan kumpulan  pengusaha dan birokrasi yang sangat peduli kepada  bangsa dan tanah air. Sehingga bukan menjadi  kumpulan preman atau menggunakan aksi premanisme.  Tetapi Pekat IB bersinergi dengan pemerintah,  Kepolisian, TNI, Kejaksaan dan lainnya untuk  membantu menyelesaikan permasalahan yang dihadapi  masyarakat.

”Di Pekat IB kita juga memiliki LBH, koperasi dan  yayasan dan srikandi untuk pemberdayaan wanita.  Apalagi wanita juga memiliki hak yang sama kepada  kaum laki-laki. Sehingga bisa berbuat banyak untuk  daerah bahkan sampai kepada bangsa dan negara,’’  jelasnya.

Ia pun menghimbau anggota Pekat IB selalu mengayomi  masyarakat dan membesarkan Pekat IB dengan nilai  positif dan intelektual. Sehingga bisa menjadi  patner kerja yang baik bagi pemerintah, polres,  kodim dan institusi lainnya untuk menjaga kestabilan  di masyarakat.(luk/c)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook