PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar menyerahkan secara langsung bantuan sembako untuk para seniman, budayawan, imam masjid, gharim dan guru mengaji di Balai Adat, Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau, Kamis (7/5/2020).
Saat penyerahan bantuan tersebut, Gubri juga didampingi Ketua DPH LAM Riau Syahril Abubakar, Ketua MKA LAM Riau Al Azhar dan pengurus LAM Riau lainnya.
Gubri Syamsuar usai penyerahan bantuan mengatakan, bantuan yang diberikan tersebut adalah untuk kelompok tertentu yang terdampak Covid-19 sehingga tidak bisa bekerja. Seperti seniman dan budayawan yang tidak ada iven pertunjukan selama pandemi virus corona.
"Jadi bantuan ini bukan untuk masyarakat umum, tapi untuk kelompok seperti seniman, budayawan, guru ngaji. Karena kalau untuk masyarakat umum, kan sudah ada jalurnya seperti melalui RT/RW atau melalui pemerintah daerah setempat," kata Gubri yang juga bergelar Datuk Seri Setia Amanah tersebut.
Ketua DPH LAM Riau Syahril Abubakar mengatakan, bantuan yang diberikan tersebut di antaranya untuk kaum duafa sebanyak 200 paket, tokoh adat 200 paket, seniman dan budayawan 220 paket, dan juga untuk guru mengaji, imam masjid dan ghorim 200 paket.
"Jadi untuk bantuan yang diberikan total sudah 800 paket lebih. Untuk bantuan nasi kotak ada 1.000 buah, di mana 500 di antaranya adalah bantuan pribadi dari Gubernur Riau," sebutnya.
Bantuan tersebut, lanjut Syahril, berasal dari dana kegiatan LAM Riau yang dialihkan. Seperti kegiatan buka bersama, halal bihalal dan beberapa kegiatan lainnya.
"Jadi kami alihkan beberapa kegiatan dananya untuk membantu. Mudah-mudah apa yang dilakukan ini dapat meringankan beban para penerima," harapnya.
Laporan: Soleh Saputra
Editor: E Sulaiman