Sosialisasi di SMK Inovasi, Z Face 2020 Ajak Gen Z Gali Potensi Diri

Pekanbaru | Rabu, 06 Oktober 2021 - 12:00 WIB

Sosialisasi di SMK Inovasi, Z Face 2020 Ajak Gen Z Gali Potensi Diri
Finalis Z Face 2020 berfoto bersama Kepala SMK Inovasi, Rudi Hermansyah SKom para wakil kepala sekolah, guru dan siswa usai kegiatan sosialisasi, Senin (4/10/2021). (ZETIZEN FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Berlokasi di SMK Inovasi Jalan Garuda Sakti Pekanbaru, finalis Z Face Riau 2020 melakukan sosialisasi. Mereka ialah Verdio, Sarah, Ananda dan Efrael. Kehadiran Top 20 Z Face ini pun mendapat sambutan antusias dari para siswa dan guru SMK Inovasi.

Kepada siswa, Z Face memperkenalkan apa itu ajang pemilihan Z Face. Mereka juga memberitahu perihal pembukaan pendaftaran pemilihan Z Face 2021 yang telah berlangsung hingga 31 Oktober mendatang. Dikatakan oleh Verdio, dirinya mengaku senang dan excited bisa berhadapan langsung dan menyampaikan ceritanya saat mengikuti ajang  Z Face kepada teman-teman generasi muda lainnya. Melalui sosialisasi ini, ia dan finalis Z Face lainnya juga mengajak generasi Z (gen Z) untuk terus menggali potensi meski di tengah pandemi.


"Senang bisa bersosialisasi dan memperluas informasi tentang Z Face kepada generasi muda lainnya. Semoga ajang  Z Face tahun ini, semakin banyak pesertanya," ujarnya.

Kegiatan positif ini juga mendapat apresiasi dari pihak SMK Inovasi. Dikatakan oleh Kepala SMK Inovasi, Rudi Hermansyah SKom, sosialisasi ini diharapkan memberikan semangat bagi para siswa untuk tetap aktiv dan kreativ.

"Kami mengapresiasi kedatangan para finalis Z Face 2020 ini. Kami harap, ada di antara anak didik kami yang dapat mengikuti jejak mereka," harapnya.

Sosialisasi ini diakhiri dengan foto bersama oleh para guru, siswa dan juga finalis Z Face. Kedua belah pihak berharap, bisa saling support ke depannya. Terutama dalam hal memajukan generasi muda Riau.

Sama seperti tahun lalu, tahun ini pemilihan Z Face juga akan menerapkan protocol kesehatan Covid-19. Kebanyakan tahapan seleksinya juga dilakukan secara online demi mencegah kerumunan. Karena itu, diharapkan para gen Z tetap bisa menggali potensi di tengah pandemic melalui ajang tahunan Zetizen Riau Pos ini.(azr)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook