PEKANBARU (RP)- Perusahaan Daerah (PD) Pembangunan Kota Pekanbaru kini mulai memaksimalkan pemasangan dan penanaman pipa fiber optic, diharapkan setelah semua pekerjaan selesai, maka galian-galian tanah yang dinilai merusak dan mengganggu lalulintas bisa teratasi.
‘’Sesuai dengan keinginan Wali Kota Pekanbaru bahwa fiber optic ini salah satu tujuannya adalah menghindari galian-galian tanah lagi, mudah-mudahan ini bisa cepat terealisasi dan bermanfaat dari apa yang kita kelola ini,’’ kata Direktur PD Pembangunan Heri Susanto kepada Riau Pos, Kamis (5/9).
Disampaikan Heri, untuk penanaman pipa sudah jalan lebih kurang 60 persen dari total panjang yang kita bangun sekitar 148 kilo meter, dan kabelnya sudah masuk.
‘’Ini juga merupakan kebutuhan masa depan yang berteknologi tinggi. Sudah ada sekitar 12 perusahaan yang akan bergabung dengan PD menggunakan fasilitas fiber optic ini, ada dari provider, perbankan,’’ sebutnya lagi.
Dari pantauan di lapangan, saat ini memang masih terjadi galian-galian yang menimbulkan kerusakan jalan, selain itu juga menimbulkan kemacetan. Banyak warga mengeluhkan hal ini.
‘’Kita berharap tentu, pemaksimalan fiber optic ini segera dapat di fungsikan, dan nantinya semua bisa menggunakan ini, karena selain mudah pengecekannya, juga lebih aman,’’ terang Heri.(gus)