Vihara Long Hong Kiong Diresmikan

Pekanbaru | Minggu, 06 Mei 2018 - 13:47 WIB

Vihara Long Hong Kiong Diresmikan
FOTO BERSAMA: Plt Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim (tengah) berfoto bersama panitia peresmian Vihara Long Hong Kiong dan tokoh masyarakat Tionghoa Riau, Sabtu (5/5/2018).

KOTA (RIAUPOS.CO) - Vihara Long Hong Kiong yang dulunya terletak di Jalan Angkasa, Kecamatan Payung Sekaki resmi berpindah ke Jalan Gotong Royong. Perpindahan itu ditandai dengan sembahyang perdana umat Buddha Pekanbaru, Jumat (4/5) malam. 

Keesokan harinya, vihara yang mulai dibangun sejak 2013 lalu itu diresmikan oleh Plt Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim, Sabtu (5/5).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dalam peresmian yang digelar pagi hari itu turut dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat. Seperti Pembimas Buddha Kanwil Kemenag Riau Tarjoko SPd MM, Wakil Ketua Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Riau Sidharta, Ketua Walubi Riau Dharmaji, Ketua Walubi Kota Pekanbaru Sidik, Ketua PSMTI Riau Peng Suyoto, Ketua Marga Tan Anton Tanusina serta beberapa tokoh agama dan tokoh masyarakat Tionghoa Pekanbaru lainnya.

Ketua Panitia Peresmian Vihara Long Hong Kiong Sudirman kepada Riau Pos mengutarakan, alasan perpindahan vihara dikarenakan faktor ukuran. “Kita bisa lihat yang di Jalan Angkasa kan kecil. Fasilitasnya menurut kami juga kurang. Dengan lokasi yang Sekarang, gedung yang dibangun bisa lebih besar. Dengan fasilitas yang cukup memadai,”ucap Sudirman.

Dirinya merasa bersyukur Vihara long hong kiong bisa diresmikan dan digunakan oleh umat Buddha Pekanbaru untuk melaksanakan aktivitas keagamaan. Menurutnya, sembahyang perdana yang sudah dimulai sejak, Jumat (4/5) malam lalu sangat ramai.

“Semalam sangat ramai. Kami melihat antusias umat Buddha juga bagus. Apalagi hari ini,”ungkapnya.

Selain itu, Sudirman juga berterimakasih atas kesediaan waktu Plt Gubernur yang telah meresmikan vihara tersebut.”Tentunya kami sangat berterimakasih denhan Plt Gubernur yang sudah datang dan meresmikan. Kami sangat apresiasi yang luar biasa.

Ia berharap dengan diresmikan Vihara long hong kiong yang baru bisa menambah kekhusukan umat Buddha dalam bersembahyang. Karena beberapa fasilitas yang telah tersedia di Vihara yang baru jauh lebih baik dari sebelumnya.

Sementara itu Plt Gubri Whan Thamrin Hasyim mengajak seluruh masyarakat yang hadir di Vihara Long Hong Kiong untuk bersama-sama menjaga Riau. Ia juga meminta agar masyarakat menghilangkan rasa perbedaan dengan mengedepankan rasa persatuan.   Menurutnya, Riau sendiri merupakan tempat berpijak. Maka harus dijaga secara bersama tanpa membedakan suku dan golongan.

“Mari kita sama-sama menjaga Bumi Melayu ijin agar senantiasa aman, tenteram dan damai. Serta masyarakat Riau selalu merasa nyaman,”ajaknya.(nda)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook