TANGGAPAN DEMO KARYAWAN DI DISNAKER

CPI Hormati Aksi Unjuk Rasa Perusahaan Mitra Kerja

Pekanbaru | Rabu, 06 Januari 2016 - 15:24 WIB

CPI Hormati Aksi Unjuk Rasa Perusahaan Mitra Kerja
Pengunjuk rasa melaksanakan aksinya di kantor Disnaker Pekanbaru, Rabu (6/1/2016). (SUSANTO/RIAUPOS.CO).

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) menyampaikan tanggapan atas aksi demonstrasi yang dilaksanakan di kantor Dinas Tenaga Kerja Pekanbaru, Senin (6/1/2016).

Manager Komunikasi PT CPI Tiva Permata mengatakan, PT Chevron Pacific Indonesia (CPI) menghormati hak setiap individu untuk mengekspresikan pendapat, termasuk kepada para karyawan perusahaan rekanan PT CPI.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

"Berdasarkan peraturan yang berlaku, CPI menghormati hak perusahaan mitra kerja untuk mengelola dan melakukan mitigasi hal-hal ketenagakerjaan dalam perusahaan mereka termasuk masalah hubungan industrial," ujar Tiva.

Dijelaskannya, CPI tidak mempunyai kewenangan untuk mencampuri masalah internal para mitra kerjanya. Meskipun demikian, CPI akan tetap memastikan setiap mitra kerja menyediakan jasa-jasa sesuai kontrak dan senantiasa mematuhi peraturan dan perundangan yang berlaku.

"CPI berharap semua permasalahan dapat diselesaikan oleh para pihak secara damai dan segera untuk mendapat solusi terbaik," tutupnya.(fas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook