H-1 ASESSMENT TAHAP II

Sudah 13 Pejabat Mendaftar, Sekretaris BKD Kota: Ada Wajah Lama dan Lulus Tahap I

Pekanbaru | Kamis, 05 November 2015 - 16:55 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Menjelang batas terakhir pendaftaran, Jumat (6/11/2015) besok, jumlah para pejabat yang mendaftaran untuk mengikuti seleksi pejabat tinggi pratama di lingkungan pemerintah kota (Pemko) Pekanbaru mengalami peningkatan.

Sebanyak 13 pejabat telah melakukan pendaftaran. Jumlah ini meningkat jika dibandingkan dengan hari sebelumnya. Dimana hanya ada 3 pejabat yang mendaftar.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Namun,  pihak pansel masih enggan menyebutkan nama para pejabat yang telah mendaftar dengan alasan agar tidak terjadi kecemburuan sosial antar peserta seleksi.

"Sampai hari ini sudah ada 13 pejabat yang mendaftar, namun untuk namanya kita tidak bisa memberitahukan kepada media,"  kata Sekretaris BKD Kota Pekanbaru Masriya saat menjawab Riaupos.co, Kamis (5/11/2015).

Keputusan itu kata Masri, untuk mencegah terjadinya kecemburuan sosial antar peserta. Dimana ketika ada figur yang dirasa menjadi lawan berat para pesaing, maka yang calon peserta lain akan segan untuk mendaftar pada jabatan yang sama.

Lalu kapan diumumkan? Pihaknya  kata Masri akan  mempublikasikan nama pejabat saat pendaftaran sudah resmi ditutup.

Ketika ditanya lagi terkait nama nama para pejabat yang mendaftar itu, Masriya hanya sedikit memberi bocoran dengan menyebutkan, beberapa pejabat yang mendaftar pada umumnya terdapat wajah lama yang pernah ikut seleksi assesment tahap pertama lalu dan sebagian wajah baru.

"Yang jelas beberapa pejabat yang mendaftar ada wajah lama, bahkan ada yang lulus tahap pertama. Ada juga wajah baru. Satu orang ada melamar dua jabatan, selebihnya satu, itu saja dulu bocorannya,"tutupnya

Laporan: Riri R Kurnia

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook