Bazar Vegetarian di PBSM Meriah

Pekanbaru | Rabu, 04 Oktober 2023 - 10:26 WIB

Bazar Vegetarian di PBSM Meriah
Masyarakat antusias menikmati menu makanan vegetarian yang ditawarkan di Bazar Vegetarian yang diadakan PBSM di Jalan Riau ujung, Ahad (1/10/2023) malam. (PBSM UNTUK RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Maha Vihara dan Pusdiklat Bumi Suci Maitreya (PBSM) kembali menggelar Bazar Vegetarian dalam rangka Festival Kue Bulan selama dua hari di Jalan Riau ujung, Sabtu (30/9) dan Ahad (1/10).

Ketua Bidang Acara Maha Vihara dan Pusdiklat Bumi Suci Maitreya, Hardi menjelaskan, vegetarian adalah gaya hidup dengan menerapkan pola makan tanpa mengonsumsi makanan yang berasal dari hewan. Seperti daging sapi, daging kambing, daging babi, daging unggas, dan makanan laut, seperti ikan dan kerang-kerangan.


”Itu sebabnya PBSM mengadakan bazar vegetarian yang merupakan kegiatan tahunan setiap menyambut Festival Zhong Qiu atau Festival Kue Bulan. Tahun ini, bazar berkonsep pasar malam. Mulai pukul 16.00 WIB hingga 20.30 WIB,” katanya, Selasa (3/10).

Dikatakannya, terdapat puluhan stan makanan vegetarian, seperti miso, soto, sate, nasi hainan dan lainnya. Kemudian ada juga stan mainan anak-anak serta stan yang menjual berbagai aksesoris. Stan makanan dan minuman berasal dari sekolah dan usaha rumah makan vegetarian di Pekanbaru.

”Bazar terbuka untuk umum. Bahkan setiap malam pengunjung dihibur dengan atraksi barongsai,” ujarnya.

Hardi mengatakan bazar vegetarian sangat diminati masyarakat. Pada hari pertama bazar banyak pengunjung yang datang bersama keluarga. ”Kami perkirakan pengunjung sekitar ribuan orang selama dua hari bazar,” terangnya.

Selain itu, terdapat juga sekitar 1.500 lampion yang terpasang di halaman depan maupun area pasar malam Bazar Vegetarian.

”Festival Kue Bulan identik juga dengan lampion, sehingga kami pasang sekitar 15 hari atau hingga tanggal 10 Oktober,” ungkapnya.

Sebelumnya, pada tanggal 26 September dilaksanakan ritual kebaktian HUT ke-16 Maha Vihara dan Pusdiklat Bumi Suci Maitreya. Sedangkan perayaan HUT PBSM berlangsung pada 28 September 2023.

”Perayaan Kue Bulan digabungkan dengan perayaan HUT PBSM,” tegasnya.

Salah seorang pengunjung pasar malam bazar vegetarian, Nita mengaku senang dapat menyaksikan keindahan ribuan lampion serta pertunjukan barongsai. ”Ini sudah kedua kalinya saya ke PBSM untuk menyaksikan keindahan lampion,” tuturnya.(ayi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook