Distanak Akan Eliminasi Hewan Liar

Pekanbaru | Rabu, 04 Juli 2012 - 06:54 WIB

Laporan MUSLIM NURDIN, Pekanbaru muslimnurdin@riaupos.co

Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kota Pekanbaru akan segera melakukan pengeliminasian terhadap hewan penular rabies (HPR) liar.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Pengeliminasian ini akan dilaksanakan antara Juli hingga Agustus mendatang.

Hal tersebut disampaikan Kepala Distanak Kota Pekanbaru, Ir H Sentot Djoko Prayitno kepada Riau Pos, Selasa (3/7).

Sentot menambahkan, bagi masyarakat yang memiliki HPR untuk selalu menjaga. Jika perlu HPR yang ada, seperti anjing untuk tidak dibiarkan berkeliaran.

Karena jika pada saat proses eliminasi berlangsung, setiap HPR, seperti anjing, kucing dan kera yang dijumpai berkeliaran bebas, maka dianggap sebagai HPR liar. Pihaknya akan langsung melakukan eliminasi.

Apalagi kata Sentot sebentar lagi di Provinsi Riau akan digelar even yang sangat besar, yakni PON ke-18, di mana pusatnya sebagian besar dilaksanakan di Pekanbaru.

Untuk itu langkah antisipasi agar Pekanbaru tidak sampai ke tingkat endemi rabies, tentunya harus benar-benar diantisipasi.

‘’Kita mengimbau kepada masyarakat yang memelihara HPR untuk dapat menjaganya. Jika perlu hewan peliharaannya seperti anjing, kucing dan kera itu di kandang. Sehingga pada saat proses eliminasi hewan peliharaannya tidak ikut terbunuh. Jika tidak, maka pihaknya tidak, maka kita tidak bisa memberikan jaminan,’’ ungkapnya mengingatkan.

Sentot menambahkan sejak Mei sampai Juni lalu, pihaknya sudah memberikan vaksinasi terhadap sejumlah HPR, terutama HPR yang berada di kawasan Kecamatan Rumbai dan Rumbai Pesisir.

Jumlah hewan yang sudah diberikan suntik vaksinasi itu mencapai ribuan ekor. Sentot juga mengatakan, dalam proses pemberian vaksinasi, kesadaran masyarakat juga sudah cukup tinggi. Ini terlihat dari jumlah masyarakat yang datang ke tempat di mana hewan-hewan tersebut divaksinasi.(fas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook