PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sebanyak 200 warga dari empat kelurahan di Kota Pekanbaru menerima sertifikat tanah melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2022 yang merupakan program nasional.
Sertifikat tersebut diserahkan oleh Plt Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Riau Asnawati didampingi Kepala Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/ BPN) Kota Pekanbaru Memby Untung Pratama SH MAP MMg dan disaksikan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo secara virtual bersama ribuan masyarakat lainnya di seluruh Indonesia, Pekanbaru Kamis (1/12) di Hotel Pangeran, Pekanbaru.
Menurut Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/ BPN) Kota Pekanbaru Memby Untung Pratama SH MAP MMg, penyerahan 200 sertifikat tanah melalui program PTSL ini diberikan kepada masyarakat di empat kelurahan di Kota Pekanbaru. Di antaranya Kelurahan Maharani,Tangkerang Utara, Tangkerang Timur, Tangkerang Selatan.
Di mana saat ini BPN Kota Pekanbaru telah menyelesaikan sebanyak 1.981 dengan pembagian sebanyak tiga kali baik dengan total sertifikat yang diberikan sebanyak 600 sertifikat kepada masyarakat.
"Alhamdulilah tahun ini BPN Pekanbaru sudah mencapai target untuk penyelesaian sertifikat PTSL tahun 2022," ucapnya.
Lanjut Memby, proses percepatan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kota Pekanbaru akan dituntaskan di penghujung tahun 2022. Pasalnya saat ini pihaknya masih terus melakukan proses percetakan sertifikat dan akan segera dibagikan kepada masyarakat, baik di Kantor BPN Kota Pekanbaru Jalan Naga Sakti, Kecamatan Bina Widya, maupun penyerahan langsung ke sejumlah kelurahan yang ada di Kota Pekanbaru.
Itu sebabnya, Memby mengimbau kepada masyarakat di seluruh kelurahan tersebut agar bersabar menanti proses cetak sertifikat. Pasalnya program PTSL di Kota Pekanbaru tahun ini berlangsung di 19 kelurahan di Kota Pekanbaru.
"Alhamdulillah sudah hampir seratus persen penyelesaian, semua sudah terdata. Sekarang sedang proses cetak sertifikat," ujarnya.
Memby menambahkan bahwa masyarakat masih bisa menikmati program PTSL di tahun 2023 mendatang. Ada rencana tahun depan target dalam program PTSL mencapai sepuluh ribu bidang tanah.
Namun dirinya, belum dapat memastikan di kelurahan mana saja yang bakal masuk dalam program PTSL.(ayi)