PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Institut Bisnis dan Tekonologi (IBT) Pelita Indonesia menggelar acara perayaan Hari Guru Nasional 2021, bertempat di aula lantai 5 kampus 2 IBT Pelita Indonesia.
Acara dilakukan secara tatap muka dengan menerapkan prokes yang ketat. Selain itu acara perayaan Hari Guru Nasional 2021 ini juga disiarkan secara langsung melalui kanal BEM Pelita Indonesia di Youtube.
Ketua Panitia, Calysta Felix Wijaya mengatakan, acara ini merupakan puncak dari berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan oleh BEM IBT Pelita Indonesia dalam memperingati Hari Guru pada tahun ini.
"Tanggal 28 November kemarin kami mengadakan agenda ini. Beberapa kegiatan yang dimaksud di antaranya acara perlombaan pertandingan tradisional yang diikuti oleh seluruh civitas akademika IBT Pelita Indonesia beserta keluarga mereka," tukasnya.
Acara puncak perayaan Hari Guru Nasional 2021 ini dihadiri oleh pimpinan IBT Pelita Indonesia, para dosen, dan mahasiswa IBT Pelita Indonesia yang tergabung ke dalam BEM, dan unit-unit kegiatan mahasiswa yang ada di lingkungan IBT Pelita Indonesia. "Tema yang diangkat pada perayaan Hari Guru tahun ini adalah Lentera Penerang Bangsa di Era Pandemi," tutur Calysta.
Lebih lanjut ia menjelaskan, rangkaian kegiatan perayaan Hari Guru ini sebagai sarana bagi para mahasiswa untuk bisa mengingat kembali jasa-jasa para guru, terutama para dosen di Institut Bisnis dan Tekonologi Pelita Indonesia. Sekaligus sebagai sarana untuk memperat tali silaturahmi antar mahasiswa/i dengan para dosennya.
Pada saat acara berlangsung, tamu dan para hadirin disuguhkan dengan penayangan video spesial Hari Guru yang telah dipersiapkan oleh panitia, persembahan puisi, persembahan beberapa lagu spesial Hari Guru yang ditampilkan secara langsung, dan terakhir menayangkan video highlight perlombaan yang dilaksanakan sebelumnya. Kemudian acara ditutup dengan pemotongan tumpeng bersama, serta pemberian kenangan-kenangan berupa bunga kepada para dosen yang telah hadir.(anf)