PASCASARJANA UIN SUSKA RIAU

Wartawan Riau Pos Lulus Ujian Tertutup Disertasi

Pekanbaru | Minggu, 02 September 2018 - 15:15 WIB

Wartawan Riau Pos Lulus Ujian Tertutup Disertasi
FOTO BERSAMA: Wartawan Riau Pos Jarir Amrun berfoto bersama usai mengikuti ujian tertutup disertasi doktor di Pekanbaru belum lama ini.

KOTA (RIAUPOS.CO) -  Wartawan Riau Pos, Jarir Amrun lulus ujian tertutup disertasi pada Program Doktor Pascasarjana UIN Suska Riau. Hadir sebagai penguji utama Prof Dr KH Saidurrahman MAg, penguji 1 Prof Dr KH Akhmad Mujahidin MAg yang saat ini sebagai Rektor UIN Suska Riau. Selain itu hadir ketua sidang Prof Dr H Afrizal M MA, penguji lain Prof Dr H Syamruddin Nasution MAg, Dr Husni Thamrin MSi dan Dr Abu Anwar MAg.

Hasil sidang yang dibacakan Ketua Sidang Prof Dr H Afrizal M MA menyatakan Jarir lulus dalam sidang tertutup. Prof Dr KH Akhmad Mujahidin MAg usai sidang menjelaskan  kajian media perspektif pendidikan agama dianggap unik.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Judulnya menarik, karena terkait dengan disiplin ilmu kemunikasi,” ujar Mujahidin yang merupakan rektor energik dan masih muda ini.

Prof Dr KH Saidurrahman MAg sebagai penguji utama menjelaskan,  kajian tentang pendidikan agama Islam sangat luas, tidak hanya kurikulum, metode pengajaran, alat peraga, media pengajaran, tetapi ilmu lain juga diperlukan untuk pengembangan pendidikan agama Islam ini

“Perkembangan teknologi sebenarnya sangat berperan dalam pengajaran pendidikan agama Islam. Makanya perlu inovasi dan memerlukan ilmu lain dalam pengembangan ilmu pendidikan agama Islam,” jelasnya.(jrr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook