Akhir Januari Diresmikan

Pekanbaru | Rabu, 02 Januari 2019 - 09:35 WIB

Akhir Januari Diresmikan
PADAT: Kepadatan arus lalu lintas kendaraan di Jalan Soekarno-Hatta dekat kawasan pembangunan flyover Pasar Pagi Arengka, Senin (31/12/2018). Pembangunan flyover yang hampir selesai ini diharapkan bisa memecah kemacetan yang sering terjadi di kawasan ini.MHD AKHWAN/RIAUPOS

PRKANBARU (RIAUPOS.CO) Dua pembangunan flyover di Pekanbaru masih belum selesai. Kontraktor diberi waktu perpanjangan masa pengerjaan selama 50 hari kalender. Namun diyakini, pengerjaan selesai sebelum 50 hari kalender. Bahkan direncanakan, akhir Januari ini, dua flyover tersebut akan diresmikan.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Riau Dadang Eko Purwanto mengatakan, hingga 31 Desember 2018, realisasi pembangunan dua flyover tersebut masih di bawah 95 persen. Di mana, untuk flyover  Pasar Pagi Arengka realisasinya 93 persen.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Progres fisik flyover Pasar Pagi Arengka 93 persen. Seharusnya target akhir Desember 98 persen,” kata Dadang di Gedung Daerah Riau, Senin (31/12) malam.

Sedangkan progres fisik pembangunan flyover Simpang SKA lebih rendah yaitu di angka 92 persen. Semestinya di akhir Desember, pengerjaan sudah berada di angka 97 persen. “Jadi, kedua proyek tersebut mengalami keterlambatan,” sebutnya.

Sesuai kontrak, kata Dadang, pembangunan tersebut seharusnya selesai pada akhir Desember 2018. Namun karena tak selesai, kontraktor diberi kesempatan untuk menyelesaikan pengerjaan dalam 50 hari kalender. Dimulai dari 1 Januari 2019.

“Untuk itu kontraktor kami kenai denda keterlambatan,” ujarnya.

Meski diberi waktu selama 50 hari kalender, namun proyek tersebut diyakini akan selesai sebelum habis masa perpanjangan. Bahkan, diprediksi rampung sebelum akhir Januari 2019.

“Sebelum akhir Januari nanti, semua kegiatan itu sudah diresmikan. Tidak sampai 50 hari,” kata Dadang optimis.

Dijelaskannya, ada beberapa hal yang menjadi penyebab keterlambatan pengerjaan kedua flyover tersebut. Seperti di flyover Pasar Pagi Arengka. Di mana, kontraktor bekerja sama dengan PT Bukaka dalam pengadaan sejumlah bahan baku jembatan.

“Bukaka ini satu-satunya perusahaan di Indonesia yang menyediakan girder baja. Orderannya terlalu banyak di Indonesia. Hampir semua kontraktor flyover di Indonesia order ke Bukaka,” sebutnya.

Sehingga, Bukaka menjadi kewalahan untuk memenuhi orderan tersebut. Termasuk orderan dari kontraktor flyover di Pekanbaru. “Jadi terlambat datangnya ke Pekanbaru. Inilah yang menjadi penyebab keterlambatan pembangunan flyover kita,” kata dia.

Kemudian di flyover Simpang SKA juga mengalami kendala yang sama. Juga karena keterlambatan datangnya armco. “Tapi sekarang sudah dilakukan pengecoran di bagian armco tersebut. Semua girder sudah terpasang. Mudah-mudahan akhir Januari diresmikan,” sebutnya.

Meski keterlambatan pengerjaan tersebut bukan disebabkan oleh Bukaka, hal ini tak menjadi alasan pemaaf bagi Pemprov Riau. Pemprov Riau tetap memberikan sanksi denda keterlambatan kepada kontraktor. “Ya, kami tetap beri denda,” tegasnya.(yls)

(Laporan SARIDAL MAIJAR, Kota)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook