MADRID (RP) - Natal datang lebih cepat bagi para superstar Real Madrid. Mereka berhak atas jatah mobil tahunan dari produsen mobil terkemuka asal Jerman, Audi, yang juga sponsor resmi klub peraih sembilan gelar Liga Champions itu.
Bintang utama Real Cristiano Ronaldo yang sudah memiliki 19 mobil mewah itu menjatuhkan pilihan kepada Audi RS6 Avant. Mobil tersebut berteknologi 412kW/700Nm twin-turbocharged 4.0 liter V8-powered wagon, dengan akselerasi 0-100 km per jam hanya dalam 3,9 detik. Harganya ditaksir USD 225 ribu atau sekitar Rp 2,7 miliar.
Sementara itu, Sergio Ramos memilih Audi RS5 berteknologi 331kW/430Nm 4,2- liter V8. Xabi Alonso menjatuhkan pilihan kepada Audi S7. Álvaro Arbeloa, Karim Benzema, dan Álvaro Morata memiliki satu pilihan yang sama, Audi SQ5, yang merupakan jenis sport utility vehicle (SUV).
Mayoritas pemain Real lainnya memilih model Q7 3.0 TDI. Tak terkecuali Iker Casillas, kiper yang kini hanya dimainkan di Liga Champions dan Copa del Rey oleh pelatih Carlo Ancelotti.
Ancelotti yang baru musim ini membesut tim juga ikut kecipratan hadiah mobil. Dia memilih Audi A8 dari jenis limusin. Kiper Jesús Fernández, rupanya, menyesuaikan statusnya sebagai pemain cadangan. Dia memilih mobil Audi dengan harga termurah, yakni Audi A3 Sportback 2.0 TDI.
Belum ada pernyatan resmi dari klub soal pilihan mobil para pemain dan pelatih itu. Namun, sama dengan produk fashion kondang Italia Versace yang menjadi penyuplai jas para pemain, Audi jelas ingin memanfaatkan image Real yang oleh FIFA ditahbiskan sebagai klub terbaik dunia abad ke-20 itu.
''Kami bangga memulai kolaborasi dengan klub yang selama bertahun-tahun berkontribusi pada sejarah sepak bola dunia,'' kata CEO Versace Gian Giacomo Ferraris kala itu. (aga/c4/ttg)