DUA KALI BLUNDER DI FINAL LIGA CHAMPIONS

Klub Kasta Keempat Italia Siap Jamu Kiper Liverpool yang Sedang Berduka

Olahraga | Rabu, 30 Mei 2018 - 20:10 WIB

Klub Kasta Keempat Italia Siap Jamu Kiper Liverpool yang Sedang Berduka
Loris Karius. (GETTY IMAGES/ZIMBIO)

LIVERPOOL (RIAUPOS.CO) - Kiper Liverpool, Loris Karius masih terus dipayungi awan hitam usai dua blunder fatal yang dilakukannya di final Liga Champions 2018.

Kini, dia dihujat banyak pihak. Kendati rekan setim di Liverpool mendukungnya, tetap tidak mudah baginya untuk bangkit dari keterpurukan dan mengusir jauh awan hitam di atas dirinya.
Baca Juga :Conte Bakal Gantikan Pioli

Karius sendiri menurut banyak pihak tak akan mendapat tempat lagi bersama Liverpool. Dia harus segera mencari klub baru yang bisa menjadi tempat untuk mengembalikan citra positif yang pernah didapatnya dahulu.

Adapun soal klub baru, Karius tak harus repot mencari karena sebuah klub Italia dengan gamblang menawarkan kiper asal Jerman itu untuk bergabung. Akan tetapi, klub Italia itu bukanlah anggota Serie-A.

Klub itu diketahui berasal kasta keempat di Lega Calcio bernama Rimini FC.

"Pada 22 Juni, Loris Karius akan berumur 25 tahun. Saya ingin menjamu kiper Jerman itu beberapa hari di Rimini. Sebuah kota yang akan menyambut hangat kedatangannya," kata Presiden Rimini, Giorgio Grassi seperti dilansir Mirror.

"Saya akan senang bisa bertemu dengan dia di Rimini untuk mengingatkannya soal ketabahan. Untuk lebih memahami bahwa pelajaran hidup terbaik juga selalu yang terberat," jelasnya.

Bukan hanya menjamu Karius yang akan berulang tahun bulan depan, dia pun akan menawari kontrak bagi sang kiper. Grassi mengatakan, Rimini akan menjadi tempat yang tepat bagi Karius untuk mengembalikan kepercayaan dirinya yang telah runtuh.

"Saya ingin menolong Loris, menjadikannya sebagai contoh bagus bagi mereka yang hidup dari sepakbola. Mampu bangkit setelah jatuh. Karena itu saya menawarkan hadiah ulang tahunnya berupa kontrak satu tahun penuh bersama Rimini FC," jelasnya.

Namun, dia tak menjamin Karius langsung mendapatkan posisi kiper utama di Rimini FC. Pasalnya, Karius harus tetap harus bersaing dengan kiper-kiper di klub dan membuktikan kemampuannya pantas dipercaya sebagai kiper nomor satu.

"Saya perjelas lagi, ini tidak akan seperti berjalan di taman. Karena dia tetap bakal berkompetisi dengan kiper hebat lainnya, seperti Francesco ‘Ciccio’ Scotti. Tapi dia akan menemukan sebuah keluarga besar dan kota yang akan memberikan dukungan agar dia bisa menjadi nomor satu di Lega Pro," tutupnya. (adw)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook