LIGA CHAMPIONS

Madrid Dipermalukan Klub Gurem, Liverpool Permak Porto

Olahraga | Rabu, 29 September 2021 - 05:01 WIB

Madrid Dipermalukan Klub Gurem, Liverpool Permak Porto
Para pemain Sheriff Tiraspol saat merayakan kemenangan atas Real Madrid dalam lanjutan Liga Champions. (TWITTER SHERIFF TIRASPOL)

MADRID (RIAUPOS.CO) - Tim gurem dan debutan Sheriff Tiraspol membuat kejutan dengan mengalahkan Real Madrid 2-1 dalam laga lanjutan Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (29/9/2021) dini hari WIB.

Madrid tertinggal lebih dulu 0-1 dari Sheriff di laga ini. Sundulan Djasur Jakhshibaev berhasil merobek gawang Los Merengues yang dikawal Thibaut Courtois pada menit ke-25.


Madrid yang terkejut dengan gol yang dicetak tim tamu baru bisa menyamakan kedudukan di babak kedua. Pelanggaran yang dilakukan pemain Sheriff kepada Vinicius Junior berujung tendangan penalti setelah wasit melihat Video Assistant Referee (VAR).

Karim Benzema maju sebagai eksekutor tendangan dari titik 12 pas itu. Ia menjalankan tugasnya dengan sempurna untuk membuat skor jadi 1-1 pada menit ke-65.

Saat laga diperkirakan bakal berakhir imbang, Sheriff justru mampu unggul untuk kali kedua pada menit ke-90. Tembakan Sebastien Thill membobol gawang Madrid sekaligus membuat tim asal Moldova itu memenangi pertandingan dengan skor 2-1.

Kemenangan ini menempatkan Sheriff di puncak klasemen sementara Grup D dengan enam poin dari dua laga. Sheriff unggul tiga poin atas Madrid yang menempati posisi kedua.

Di pertandingan lain, Liverpool mengukir kemenangan telak 5-1 saat dijamu FC Porto dalam laga lanjutan Grup B di Do Dragao.

Mohamed Salah dan Roberto Firmino menyumbang dua gol untuk Liverpool. Satu gol lainnya datang dari Sadio Mane.

Sementara itu, Porto hanya bisa memperkecil skor lewat gol yang dijaringkan Mehdi Taremi. Kemenangan ini membuat Liverpool kokoh di puncak klasemen Grup B dengan torehan enam poin.

Sumber: ESPN/News/CNN/Soccerway
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook