Laporan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru
PT Liga Indonesia melakukan rapat dengan manajer 18 kontestan Indonesia Super League (ISL) plus dua klub IPL Semen Padang dan Persijap di Jakarta, Kamis (27/9) malam. Pertemuan ini membahas persiapan kompetisi musim depan.
Hasilnya, dari rapat tersebut diputuskan kompetisi ISL mundur dari jadwal awal 5 November menjadi 5 Januari 2013. “Kick Off dimulai setelah kongres PSSI atau mundur menjadi 5 Januari,” ujar manajer PSPS, Boy Sabirin kepada Riau Pos, Jumat (28/9).
Meski kick off mundur, Boy menegaskan persiapan PSPS tetap sesuai rencana yakni dimulai awal Oktober mendatang. “Latihan PSPS tetap dimulai bulan depan. Saat ini kami juga mulai memantau beberapa pemain,” tambah Boy.
Meski demikian, manajemen PSPS tetap mempritaskan pemain musim lalu. Pertimbangannya agar utang piutang terkait gaji pemain bisa dengan mudah diselesaikan. “Intinya kita tetap pakai pemain lokal,” tutur Boy.
Terkait beberapa pemain pilar yang memutuskan pergi seperti April Hadi ke Persegres, Dedi Gusmawan ke Mitra Kukar dan Ambrizal menunggu Pelita Jaya, Boy menjelaskan pemain tersebut belum mengikat kontrak secara resmi di klub tersebut.
“Mereka sudah menghubungi saya dan mereka katakan akan kembali membela PSPS kalau memang batal ke klub baru tersebut,” jelas mantan Ketua Pengerahan Massa Asykar Theking ini.(ted)