Nasir Dapat Penghargaan Menpora

Olahraga | Senin, 29 Juli 2013 - 08:48 WIB

PEKANBARU(RP) - Sekretaris Umum (Sekum) Persatuan Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Riau, M Nasir Nasution mendapat penghargaan Tokoh Pembina Olahraga dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo.

“Alhamdulillah saya sangat bahagia menerima penghargaan atas prestasi saya menggagas berdirinya PPLP di Riau dan dianggap efektif sebagai salah satu metoda pembinaan olahraga nasional. Saya tidak menyangka bisa meraihnya,” ungkap Nasir kepada Riau Pos, Ahad (28/7).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Pria yang sehari-hari PNS Dinas Pendidikan (Disdik) Riau ini menjelaskan penghargaan itu permula saat dirinya diajukan ke Menpora oleh mantan Kadispora Riau, Emrizal Pakis pada 2012 lalu.

“Syukur pengajuan Kadispora tersebut diterima Kemenpora dan saya masuk salah satu orang yang menerima penghargaan pembina olahraga dari Menpora,” ujar Nasir.

Nasir menyebutkan kemungkinan penghargaan akan diberikan pada acara Hari Olahraga Nasional (Haornas) September mendatang.

“Uang pembinaan sudah saya terima Jumat (26/7) lalu. Tapi sertifikatnya belum saya terima. Namun panitia sudah menghubungi saya,” tutur mantan Sekum PSTI Riau itu.

Natsir menjadi penggagas pendirian PPLP, mulai 1991 dan akhirnya disetujui pada tahun 1994. Sepaktakraw menjadi cabor pertama di PPLP, dan kemudian baru menyusul angkat besi dan angkat berat, dan sampai sekarang jumlah cabor PPLP mencapai 12 cabor.

“Penghargaan ini, juga atas dukungan Dispora, Disdik, dan teman-teman dari cabor olahraga lainnya, termasuk media yang telah membesarkan kami. Perlu perjuangan dan pengorbanan untuk memajukan satu cabang olahraga. Mudah-mudahan ini menjadi motivasi saya berbuat lebih banyak ke depannya,” tutur Nasir.(*3/das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook