Rowing Peringkat Tiga di Kejurnas

Olahraga | Rabu, 29 Januari 2014 - 07:02 WIB

Laporan DENNI ANDRIAN dan HASANAL BULKIAH, Pekanbaru redaksi@riaupos.co

Kejurnas Dayung Senior 2014 telah berlangsung di Cipule Karawang, Jawa Barat. Namun, Kejurnas ini baru menggelar nomor rowing dan berakhir, Selasa (28/1).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Hasilnya, Riau menempati peringkat tiga setelah meraih dua medali emas, tiga perak dan satu perunggu.

“Untuk sementara, Riau menempati peringkat tiga di nomor rowing yang berakhir hari ini (kemarin, red),” ujar Ketua Harian Persatuan Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Riau, Drs Sanusi Anwar saat dihubungi Selasa (28/1).

Dua medali emas tersebut disumbangkan Tanzil Hadid di nomor rowing 2.000 meter kelas ringan terbuka dan Wiko di nomor rowing 2.000 meter kelas berat terbuka. “Alhamdulillah atlet kita ini mampu mengalahkan atlet Pelatnas yang ikut SEA Games lalu,” ujar pelatih Dayung Riau, Muhammad Amin saat dihubungi.

Sedangkan tiga medali perak masing-masing diraih di nomor rowing 2.000 meter kelas 8+ (Tanzil Hadid, Wiko, Heri Jumar, Julpikar, Habiburrahim, Azwar Eki Putra, Herman, Robi Alis, dan Nopriadi), rowing 2.000 meter kelas terbuka ganda (Tanzil Hadid dan Heri Juma) dan rowing 2.000 meter kelas ganda berat putra (Habiburahman dan Azuar Eki Putera).

Sementara satu perunggu diraih di nomor rowing 2.000 M kelas ganda putra terbuka (Wiko dan Julfikar). Amin menyebutkan hasil ini masih sementara karena nomor canoeing dan dragon boat belum dipertandingkan. “Peluang menambah medali masih ada. Nomor andalan kita belum dipertandingkan, mudah-mudahan ada tambahan medali lagi,” sebutnya.(aga)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook