Entry by Name Atlet Peparpenas Riau Direvisi

Olahraga | Sabtu, 28 September 2013 - 08:35 WIB

PEKANBARU (RP) - Dispora Riau melakukan revisi entry by name atlet yang akan diikutkan ke Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) 2013 yang digelar di Jakarta, 7-13 Oktober mendatang.

Ini dilakukan karena ada atlet yang sudah tak berstatus pelajar.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Atlet tersebut adalah Winardi yang awalnya direncanakan ikut cabang olahraga bulutangkis. Alhasil, Dispora memasukan nama Ninik Nuryani sebagai gantinya. “Perubahan terjadi. Tapi tak masalah. Malahan kekuatan bertambah,” ujar Kasi Pembinaan Olahraga Cacat Dispora Riau, Gunawan Agusrianto, kemarin.

Gunawan menambahkan dengan masuknya Ninik maka di bulutangkis Riau bisa ikut tiga nomor yakni tunggal putra, tunggal putri dan ganda campuran.

Di ganda campuran, Ninik akan berpasangan dengan Farderic Chandra. Sedangkan, tunggal putra diperkuat Farderic. “Kans merebut medali jadi lebih terbuka,” ujarnya.

Selain itu, perubahan lain juga dilakukan yakni Wahyuni yang awalnya dipersiapkan ikut cabang bulutangkis dipindahkan ke atletik.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook