KUALA LUMPUR (RIAUPOS.CO) - Kejutan diciptakan Gregoria Mariska Tunjung di babak perempat final bulu tangkis perorangan SEA Games 2017. Gregoria yang tak diunggulkan, mampu menumbangkan unggulan pertama asal Thailand, Busanan Ongbumrungphan dengan skor 17-21, 22-20, dan 21-17.
Kemenangan ini memperbaiki rekor pertemuan Gregoria atas Ongbumrungphan menjadi 1-2. Gregoria tampil cukup baik. Meski kalah pada set pertama, pada dua set berikutnya Gregoria mampu memesona.
“Pada set kedua tampaknya lawan jadi ragu-ragu karena lapangannya searah angin, serangannya jadi setengah-setengah karena takut keluar. Pada set ketiga lawan semakin terlihat tidak percaya diri dan saya semakin membuat dia tidak nyaman,” beber Gregoria dalam rilis resmi PBSI.
“Saat di set kedua sempat tertinggal, pelatih menenangkan saya dan bilang kalau saya main saja sesuai pola saya sendiri. Setelah itu, saya merasa semakin yakin dan bermain lepas,” imbuh Gregoria.
Di semifinal, Gregoria akan menghadapi unggulan keempat dari Malaysia, Soniia Cheah. Diharapkan Gregoria kembali menciptakan kejutan.(jpg)