NBA

Mencengangkan, Knicks Jatuhkan Boston Celtics dari Puncak Klasemen

Olahraga | Selasa, 28 Februari 2023 - 23:42 WIB

Mencengangkan, Knicks Jatuhkan Boston Celtics dari Puncak Klasemen
Permainan Boston Celtics tak berkutik ketika bertemu New York Knicks. (AFP)

NEW YORK (RIAUPOS.CO) – New York Knicks secara mencengangkan menjatuhkan Boston Celtics dari posisi puncak klasemen NBA Wilayah Timur. Itu tercipta setelah Knicks mengalahkan mereka dengan skor 109-94 dalam laga lanjutan NBA di Madison Suare Garden, Selasa (28/2/2023).

Keberhasilan Knicks tak lepas dari keluarnya bintang Boston Celtics, Jayson Tatum, pada kuarter empat. Dia harus menepi karena melakukan pelanggaran teknikal kedua kalinya. Ini merupakan kali pertama dalam kariernya Tatum harus diusir ke luar arena.


Tatum yang biasanya menjadi tulang punggung Celtics kesulitan dalam mencetak angka dengan hanya berhasil pada 6 tembakan dari total 18 upaya percobaan yang dilakukannya. Tatum hanya mencetak 14 poin, 9 assist, dan 7 rebound.

Sementara Malcolm Brogdon menjadi pencetak poin tertinggi Celtics dengan 22 poin, Marcus Smart 19 poin, Al Horford dan Derrick White masing-masing 13 poin.

“Ini bukan malam terbaik kami dalam menembakkan bola. Mereka tim yang lebih baik malam ini,” kata Al Horford melansir laman resmi NBA.

Yang jelas, pertahanan New York Knicks membuat frustasi para pemain Celtics. Bahkan Jayson Tatum dibuat tak berkutik saat Mitchel Robinson mengadang upaya dunk-nya di kuarter pertama.

Mitchel Robinson sendiri mencetak 10 poin dan 13 assist untuk Knicks. Sedangkan poin tertinggi dicetak oleh Julis Randle dan Immanuel Quickley masing-masing 23 poin, Jalen Brunson 17 poin, Josh Hart 12 poin, dan RJ Barrett 10 poin.

Celtics yang biasanya selalu memimpin pertandingan, pada laga ini hanya bisa unggul paling banyak tiga poin di menit pertama gim dimulai. Setelah itu, Knicks menguasai permainan tanpa membiarkan Celtics sekalipun menyamakan kedudukan. Knicks bahkan sempat unggul hingga 20 poin di depan Celtics pada pertengahan kuarter kedua.

Dengan hasil ini, Celtics yang sudah lama menjadi pemimpin klasemen NBA Wilayah Timur harus rela tergusur oleh Milwaukee Bucks. Boston Celtics mengemas 44 menang dan 18 kalah. Sementara Bucks yang baru saja menorehkan 14 kemenangan beruntun mencatat 43 menang dan 17 kalah. Selanjutnya, Celtics akan menjamu Cleveland Cavaliers pada Kamis (2/3/2023), dan Knicks akan menerima Brooklyn Nets di hari yang sama.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook