Laporan AGUSTIAR dan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru redaksi@riaupos.co
Ketua panitia Tour of Hope, Daniel TMS, memastikan pemain Joga Limpo Brazil tiba di Pekanbaru, Senin (27/8) siang ini sekitar pukul 13.30 WIB.
Mereka datang dari Kuala Lumpur, Malaysia menggunakan pesawat Air Asia ke Pekanbaru.
Tim yang diperkuat mantan pemain Timnas Brazil ini akan menjalani laga amal menghadapi Indonesia Selection di Stadion Rumbai, Selasa (28/8).
‘’Tim Joga Limpo Brazil itu sudah positif datangnya dari Malaysia, besok (hari ini, red)’’ tegas Daniel kepada Riau Pos, Ahad (26/8).
Disebutkan Daniel, setiba nanti di Pekanbaru, maka timnas Brazil akan dibawa keliling Pekanbaru, dan dijamu makan siang setelah itu akan ada jumpa fans dan jumpa pers di MP Pekanbaru. ‘’Tentu mereka kelelahan karena menempuh jarak yang cukup jauh dan berada di pesawat lebih kurang 18 jam. Mereka datang dengan 22 pemain,’’ sebutnya.
Disebutkan Daniel, enam mantan pemain timnas Brazil ikut memperkuat Joga Limpo Brazil tersebut adalah Paulo Sergio, Mineiro, Ze Carlos, Elivelton, Giovanni, dan Pereira.
Paulo Sergio adalah mantan pemain Corinthians (Brazil), Bayern Munchen (Jerman) dan AS Roma (Italia). Dia juga merupakan salah-seorang pemain timnas Brazil yang merebut Piala Dunia 1994. Mineiro, mantan pemain Sao Paulo (Brazil), Hertha Berlin (Jerman), Chelsea (Inggris), Schalke 04 (Jerman) dan anggota timnas Brazil di Piala Dunia 2006.
Sedangkan Ze Carlos mantan pemain Sao Caetano, Portuguesa, Sao Paulo, Gremio (Brazil) dan timnas Brazil. Elivelton, mantan pemain Sao Paulo, Corinthians, Palmeiras, Cruzeiro dan timnas Brazil.
Sementara, Giovanni adalah mantan pemain Barcelona (Spanyol), Olympiacos (Yunani) dan timnas Brazil. Pereira, mantan pemain Sao Paulo (Brazil), Colo Colo (Chili), Perugia (Italia) dan timnas Brazil.
Namun, pemain timnas Indonesia yang dijadwalkan tiba Sabtu (25/8) lalu menunda kedatangan karena ada sedikit kendala. ‘’Rencananya besok (hari ini, red) baru Titus Bonai, Patrich Wanggai dan Oktovianus Maniani yang datang,’’ ujar Sekum PSSI Riau, Zulfahmi Adrian.(aga)