ZAGREB (RIAUPOS.CO) – Belum ada klub yang pulang dengan kemenangan dari kandang Dinamo Zagreb di Liga Champions musim ini.
Chelsea pun dibuat tidak berdaya ketika datang ke Stadion Maksimir, kandang Dinamo, pada 6 September lalu. Juara Liga Champions dua musim lalu itu keok 0-1.
RB Salzburg yang datang ke Maksimir dua pekan lalu (12/10) juga hanya mampu membawa pulang satu poin. Padahal, kemenanganlah yang diperlukan AC Milan saat melawat ke Maksimir dini hari nanti (siaran langsung Vidio pukul 02.00 WIB).
Hanya kemenangan yang akan memperpanjang napas Rossoneri –sebutan AC Milan– di Liga Champions alias membuka kans lolos ke 16 besar.
”(Bermain) di Zagreb seperti sebuah pertempuran. Dinamo akan membuat tekanan yang ganas. AC Milan harus bersabar dan tidak bereaksi terhadap beberapa provokasi yang pasti terjadi di sana,” ucap mantan allenatore AC Milan Arrigo Sacchi seperti dikutip La Gazzeta dello Sport.
Tidak terpancing provokasi menjadi atensi AC Milan karena Theo Hernandez dkk termasuk daftar klub yang lumayan banyak melakukan pelanggaran hingga empat laga di fase grup Liga Champions musim ini.
Total pelanggaran AC Milan mencapai 55 kali atau rata-rata hampir 14 pelanggaran per laga. Hanya kalah oleh Bayer Leverkusen (56 kali), AFC Ajax (59 kali), dan SL Benfica (60 kali).
Skuad asuhan Stefano Pioli itu sekaligus tercatat sebagai klub dengan jumlah kartu terbanyak jika dibandingkan klub lainnya. AC Milan mengoleksi total 14 kartu dengan perincian 13 kartu kuning dan 1 kartu merah.
Kiper AC Milan Ciprian Tatarusanu menyebutkan, mencetak gol cepat adalah kunci untuk bisa menang atas Dinamo. Juga menaikkan kepercayaan diri sehingga tidak mudah terprovokasi. Tatarusanu mencontohkan kemenangan 4-1 atas AC Monza di Serie A akhir pekan lalu (23/10).
Dalam laga di Stadio San Siro tersebut, AC Milan membuka kemenangan setelah seperempat jam permainan dan Tatarusanu punya andil besar atas gol pertama Rossoneri. Ya, gol gelandang serang Brahim Diaz berawal dari umpan gol kiper berkebangsaan Rumania tersebut.
”Jika tampil dengan performa seperti di San Siro (saat mengalahkan AC Monza, red), kami akan bisa meraih kemenangan (atas Dinamo Zagreb, red),” kata Tatarusanu kepada DAZN.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman