SEA GAMES 2017

Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia Raih Emas, Wiranto Ucapkan Selamat

Olahraga | Jumat, 25 Agustus 2017 - 17:57 WIB

Tim Bulu Tangkis Putra Indonesia Raih Emas, Wiranto Ucapkan Selamat
Tim bulu tangkis putra Indonesia mengalahkan Malaysia di babak final. (DOK. PBSI)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Ucapan selamat kepada tim bulu tangkis putra Indonesia yang meraih emas dalam nomor beregu di SEA Games 2017 datang dari Ketua Umum PP PBSI, Wiranto.

Di laga sebelumnya, Indonesia mengalahkan Malaysia dengan skor 3-0. Adapun Wranto tak dapat hadir langung menyaksikan perjuangan tim bulutangkis putra Indonesia di final SEA Games 2017. Akan tetapi, dia tetap mengikuti perkembangan para atlet. Sesaat setelah laga final antara tim putra Indonesia melawan Malaysia, Wiranto langsung menyampaikan apresiasinya atas perjuangan para atlet.

Baca Juga :Kontingen Kejurnas PBSI Riau 2023 Dilepas dari Graha Pena

“Saya bangga kepada tim Indonesia, bangga kepada PBSI. Selamat kepada tim putra Indonesia yang mempesembahkan medali emas SEA Games di Malaysia, ini adalah langkah awal yang baik,” katanya dalam rilis resmi PBSI.

“Masih ada tugas menanti di nomor perorangan, jaga kondisi, fokus, dan tetap semangat,” tuturnya.

Di sisi lain, dalam sesi team briefing sesudah penyerahan medali, Wakil Ketua Umum I/Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta yang mendampingi tim di Kuala Lumpur juga mengungkapkan apresiasinya. Dalam sambutannya di hadapan tim, Alex turut menyampaikan pesan dari Wiranto.

“Pak Wiranto begitu selesai pertandingan langsung menelepon dan minta disampaikan pesannya ke atlet, pelatih, dan pengurus. Beliau sangat bangga dan mengucapkan terima kasih atas semua usaha yang sudah dilakukan,” sebutnya.

“Terima kasih kepada semua pihak, atlet, pelatih, pengurus, dan tim ofisial yang sudah bekerja sama dalam tim. Juga kepada tim Binpres, saya lihat dari awal pertandingan tidak henti-hentinya berdoa,” tuntasnya.

Tim bulutangkis Indonesia sejauh ini telah memenuhi satu dari tiga target medali emas di SEA Games 2017. Dua medali emas lainnya dibidik dari nomor perorangan yang akan mulai dimainkan pada Sabtu (26/8/2017). (epr)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook