PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Balaikota dan Unilak sama-sama memperoleh satu poin tambahan setelah dalam pertandingan Ahad (24/1/2016) sore, kedua tim bermain sama kuat 0-0 di kompetisi Divisi Utama Askot PSSI Pekanbaru, di lapangan sepakbola Baterai-P Panam.
Hasil seri ini membuat skuad besutan Miskardi ini tetap kokoh memimpin puncak klasemen sementara dengan mengumpulkan 10 poin dari lima kali pertandingan yang telah dimainkan.
Sementara dari hasil seri ini membuat Unilak memperoleh satu poin tambahan, dari lima kali pertandingan hanya mampu mengumpulkan 3 poin. Sedangkan tim-tim lain yang menempati posisi di klasemen sementara yaitu Unri di posisi kedua dengan 9 poin dari empat kali laga, diikuti UIRA 9 poin dari lima kali laga, di posisi keempat ditempati UIR mengumpulkan 8 poin dari empat kali laga.
Posisi kelima sampai kesembilan masing-masing ditempati oleh Nabil FC diikuti Riau Pos Erdeka FC yang sama-sama memiliki 6 poin dari empat kali laga.
Sementara Unilak dan UIN sama-sama memiliki 3 poin dari lima kali laga, dan posisi juru kunci tetap ditempati Fekonsos UIN yang hanya mengumpulkan 1 poin dari empat kali laganya.
Laporan: Susanto
Editor: Fopin A Sinaga