Menanti Aksi Hubner dan Jenner Lawan Turki

Olahraga | Senin, 24 Oktober 2022 - 09:51 WIB

Menanti Aksi Hubner dan Jenner Lawan Turki
JUSTIN HUBNER (INTERNET)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Belum lama ini, pencinta sepakbola Tanah Air dikejutkan dengan unggahan dua pemain keturunan Indonesia yaitu Justin Hubner dan Ivar Jenner. Keduanya diketahui mengunggah postingan di Instagram pribadi mereka. Unggahan Justin Hubner dan Ivar Jenner itu memperlihatkan tampak di dalam sebuah pesawat hendak melakukan perjalanan udara.

"Penerbangangan panjang," tulis Justin Hubner dalam Instagram story-nya (@justinhubner5).


Momen itu mendapat sorotan dari pencinta timnas Indonesia. Bahkan, netizen Indonesia di TikTok menduga jika keduanya bakal terbang ke Turki, untuk mengunjungi pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20.

Selain akun itu, sejumlah warganet Indonesia pun sangat menyambut gembira hal tersebut. Salah satu di antaranya memiliki harapan kehadiran Ivar Jenner dan Justin Hubner bisa membawa Garuda Nusantara lebih tampil menggila lagi ke depannya.

Sekadar diketahui, Timnas U-20 saat ini memang sedang berada di Turki untuk melakukan TC, dalam rangka persiapan Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023. Tim asuhan Shin Tae Yong itu akan melakoni uji coba dengan tim lokal.

Menurut kabar yang beredar, Timnas U-20 bahkan bakal bersua Timnas Turki U-20 pada 26 Oktober 2022. Kemudian, ada tim lokal Antalyaspor dan Timnas Moldova U-20.

"Uji coba pertama insya Allah 26 (Oktober 2022 dengan Timnas Turki. Kami akan fokus dulu di Turki, nanti setelah itu akan diskusi dulu dengan coach Shin Tae-yong setelah ini mau TC di mana," kata Indra Sjafri.

"Turki U-20, Moldova U-20 terus ada Antalyaspor dan juga ada dua tim lokal. Jadi sekitar enam lebih kurang," jelas dia.(jpg)

i sisi lain, sampai saat ini memang belum ada pernyataan resmi dari PSSI soal Justin Hubner dan Ivar Jenner, apakah akan bergabung dengan Timnas Indonesia U-20 di Turki atau atau tidak. Namun yang jelas keduanya sudah punya pengalaman di Eropa.

Sebatas informasi, Justin Hubner kini bermain di klub asal Inggris, Wolverhampton Wanderers U-21. Sementara itu, Ivar Jenner yang bermain di posisi gelandang kini bermain untuk FC Utrecht U-21.

Jika benar keduanya bergabung dengan Timnas Indonesia U-20, tentu itu jadi sinyal positif bagi Garuda Nusantara. Terlebih, Shin Tae-yong memerlukan pemain berpengalaman untuk mentas di Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.(int/eca)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook