UNDIAN PIALA ASIA 2023

Indonesia Satu Grup dengan Kuwait, Yordania, dan Nepal

Olahraga | Kamis, 24 Februari 2022 - 22:08 WIB

Indonesia Satu Grup dengan Kuwait, Yordania, dan Nepal
Timnas Indonesia saat turun di Piala AFF 2021. (PSSI/AFC)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - AFC sudah melakukan drawing Kualifikasi Piala Asia 2023 yang akan digelar di Cina. Timnas Indonesia akan berada di Grup A, bersaing dengan Nepal, Yordania, dan tuan rumah Kuwait.

Indonesia berada di pot ketiga saat drawing. Indonesia terhindar dari posisi pot empat yang memungkinkan berjumpa lawan lebih berat berkat hasil bagus pada uji coba melawan Timor Leste yang mengatrol ranking FIFA.


Kualifikasi Piala Asia 2022 akan digelar dengan sistem home tournament. Di Grup A, yang menjadi tuan rumah adalah Kuwait. Setiap negara akan sekali berhadapan dengan satu negara lain. Jadi, hanya setiap negara hanya memainkan tiga laga dalam penyisihan tersebut.

Babak kualifikasi sendiri akan memperebutkan 11 tempat tersisa di Piala Asia 2023. Nantinya, setiap juara grup dan lima runner-up terbaik akan lolos ke Piala Asia 2023 yang digelar Juni nanti.

HASIL UNDIAN

Grup A
Yordania
Kuwait (tuan rumah)
Indonesia
Nepal

Grup B
Palestina
Filipina
Yaman
Mongolia (tuan rumah)

Grup C
Uzbekistan (tuan rumah)
Thailand
Maladewa
Sri Langka

Grup D
India (tuan rumah)
Hongkong
Afghanistan
Kamboja

Grup E
Bahrain
Turkmenistan
Malaysia (tuan rumah)
Bangladesh

Grup F
Rep. Kirgistan (tuan rumah)
Tajikistan
Myanmar
Singapura


Daftar Negara yang Sudah Lolos ke Piala Asia 2023
Cina
Jepang
Suriah
Qatar
Korea Selatan
Australia
Iran
Uni Emirat Arab
Arab Saudi
Irak
Oman
Vietnam
Lebanon

Sumber: AFC/ESPN/News/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook