PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Tim sepakbola Kabupaten Kepulauan Meranti berhasil menahan imbang Askot Pekanbaru 1-1 di kompetisi Asosiasi Provinsi PSSI Riau U-15 yang digelar di Stadion Kaharudin Nasution Rumbai, Senin (23/11/2015)m
Tim besutan duet Aan"Sheva" dan Adek Safroli ini mampu meredam permainan anak-anak ibukota Provinsi Riau.
Bermaterikan pemain muda tim yang dimanajeri Basri ini memboyong 22 pemain muda bertalenta. Seperti,Syahrul, Jabbar, Gunawan, Syahrizan, Tumadi, Jon, Aidil, Deden, Odie, Syawal, Juda, Syahri, Rizqi,Alan, Seny, Suhaili,Hendri,Azizan, Ahmad, Ulil dan Sukma siap memberi warna persepakbolaan di Bumi Lancang Kuning Riau.
Terbukti dilaga perdana " Tim Negeri Sagu" yang disaksikan langsung Ketua PSSI Kepulauan Meranti Syaputra SH mampu mengemas poin penting.
"Alhamdulillah, ini rezeki buat kami yang cuma sebuah tim kampung," kata pelatih tim Meranti Aan didampingi asistennya Safroli.
Mantan pemain Unri ini menuturkan, sebagai tim kepulauan dirinya berharap anak asuhnya mampu memberikan corak dipersepakbolaan Riau.
"Semua tim pasti ingin yang terbaik, kami juga punya mimpi. Tapi semuanya harus diraih di arena ," kata Aan yang diamini Safroli.
Apalagi kata Aan tim yang menjadi lawan adalah tim yang sudah berpengalaman dan punya nama di kancah persepakbolaan Riau.
Pengagum Shevacenko ini berharap anak asuhnya tidak cepat puas dengan hasil yang sudah diraih."Harus tetap membumi dan fokus disemua laga, karena setelah ini Kampar, Pelalawan dan Bintang Rohil sudah menunggu," tukasnya.
Laporan dan Editor: Yudi Waldi