DENMARK OPEN 2021

Bagas/Fikri Tak Menyangka Bisa Kalahkan Kevin/Marcus

Olahraga | Jumat, 22 Oktober 2021 - 00:06 WIB

Bagas/Fikri Tak Menyangka Bisa Kalahkan Kevin/Marcus
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri sukses menyinkirkan seniornya, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, di Denmark Open 2021. (PBSI)

ODENSE (RIAUPOS.CO) - Pasangan ganda putra muda Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mengaku tak menyangka bisa mengalahkan seniornya yang juga rangking satu dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, di Denmark Open 2021.

Bagas/Fikri sukses mengalahkan Kevin/Marcus dengan skor 17-21, 21-17, 23-21 dalam tempo 48 menit. Kemenangan tersebut membuat Bagas/Fikri lolos ke babak perempatfinal.


"Bisa mengalahkan Kevin/Marcus rasanya senang dan tidak menyangka. Di latihan pun kami belum pernah menang," ucap Bagas Maulana seperti dikutip dari situs resmi PBSI.

Fikri menyebut ia dan Bagas berusaha keras untuk memberikan perlawanan sengit pada Kevin/Marcus di sepanjang laga tersebut.

"Hari ini kami main nothing to lose, lepas saja. Yakin dan tidak banyak melakukan kesalahan sendiri," tutur Fikri.

Di babak perempatfinal, Bagas/FIkri akan menghadapi unggulan kedelapan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dari Denmark. Astrup/Rasmussen mengalahkan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Yacob Rambitan dengan skor 21-15, 21-18.

Bagas masuk pelatnas di tahun 2017 sedangkan Fikri masuk pelatnas setahun kemudian.

Perempatfinal Denmark Open merupakan pencapaian terbaik Bagas/Fikri di tahun ini. Sebelumnya mereka juga bisa masuk perempatfinal Spain Masters sebelum akhirnya kalah dari Sabar Karyaman/Mohammad Reza Pahlevi.

Sumber: PBSI/BWF/CNN/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook