Fun Touring Riau Pos Semakin Dekat dengan Masyarakat

Olahraga | Sabtu, 22 Juli 2023 - 10:00 WIB

Fun Touring Riau Pos Semakin Dekat dengan Masyarakat
Dody Fahryza Ginting bersama keluarga siap meramaikan Riau Pos Fun Touring 2023 yang ditaja Riau Pos pada 29 Juli mendatang. (DOK DODY FAHRYZA GINTING UNTUK RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Riau Pos menggelar iven Riau Pos Fun Touring 2023 pada 29 Juli mendatang. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin keakraban dan menambah silaturahmi dengan masyarakat.

Hal itu diungkapkan oleh salah seorang peserta Riau Pos Fun Touring Dody Fahryza Ginting, Jumat (21/7).


Ia mengatakan, untuk kegiatan fun touring yang akan diselenggarakan tersebut sangat positif bagi masyarakat. Selain menjalin keakraban dan menambah silaturahmi dengan masyarakat. iven ini juga memberikan wawasan pada masyarakat, khususnya perihal situs sejarah di Provinsi Riau.

"Bagi anak-anak, tentu ini menjadi pengetahuan sejarah yang harus diketahui.  Dengan iven fun touring, Riau Pos semakin dekat dengan masyarakat,"ujar Dody Fahryza.

Ia berharap semoga semakin banyak iven yang diadakan Riau Pos untuk semakin dekat di hati masyarakat. "Iven lainnya yang saya sarankan untuk diadakan Riau Pos seperti family fun camping dan lainnya.  Saya juga mewakili komunitas Invernity (Indonesia Braver Community) Riau," ucapnya.

Peserta Riau Pos Fun Touring akan dilepas pukul 07.00 WIB dari Graha Pena Riau Pos Jalan HR Soebrantas Panam, Pekanbaru. Kemudian peserta akan konvoi ke XIII Koto Kampar.

Uang pendaftaran Rp400 ribu sudah termasuk dua baju cantik, makan siang, snack dan air mineral untuk dua orang. Peserta juga mendapatkan stiker mobil, kupon doorprize dan koran Riau Pos.

Terkait doorprize, pihak panitia telah menyiapkan hadiah di antaranya kulkas, mesin cuci, sepeda lipat, voucher hotel, kompor portable, kipas angin, magic com dan masih banyak hadiah menarik lainnya. Bagi para peserta yang beruntung, bisa membawa hadiah tersebut.

Tertarik menjadi peserta? Bagi masyarakat yang ingin mengikuti touring ini bisa mendaftar langsung ke kantor Riau Pos atau menghubungi panitia dilayanan telepon 085355542743/6281365599240.(dof)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook