Pekanbaru Yakin Jadi Tuan Rumah Porprov 2021

Olahraga | Rabu, 21 November 2018 - 10:00 WIB

PADANG PARIAMAN (RIAUPOS.CO) - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pekanbaru meyakini Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau 2021 mendatang dapat diadakan di Pekanbaru. Untuk melihat perbandingan, tinjauan langsung dilakukan ke provinsi tetangga, Sumatera Barat dalam pembukaan Porprov XV Sumbar 2018 di Kabupaten Padang Pariaman.

Untuk Porprov Riau 2021, hingga kini memang daerah mana yang akan menjadi tuan rumah belum diputuskan. Dua kabupaten mencuat dan menunjukkan ketertarikan untuk menjadi tuan rumah, yakni Kuansing dan Kepulauan Meranti. Namun keduanya secara administrasi belum siap.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ketua KONI Pekanbaru Anis Murzil pada Riau Pos di Padang Pariaman, Senin (19/11) malam mengatakan, dengan KONI Riau memperpanjang waktu penentuan tuan rumah Porprov Riau 2021, pihaknya optimistis Pekanbaru bisa ditunjuk sebagai tuan rumah. ’’Kita yakin dan sudah bersiap. Saat ini dua daerah lain belum menunjukkan kesiapan,’’ kata dia.

Pada pembukaan Porprov Sumbar XV, KONI Pekanbaru hadir sebagai undangan. Di sini rombongan KONI Pekanbaru akan menyerap apa saja yang bisa menjadi contoh dan masukkan agar Pekanbaru nantinya juga sukses menjadi tuan rumah. ’’Sumbar sudah 15 kali melaksanakan, Riau baru 9 kali. Jadi wajar kita mencontoh apa yang baik dari pelaksanaan mereka,’’ paparnya.

Pekanbaru kata Anis siap menjadi tuan rumah karena memiliki berbagai venue yang bisa digunakan sebagai lokasi helat pertandingan dan perlombaan antar cabang olahraga (cabor).

 

’’Di sini (Sumbar, red) melaksanakan Porprov untuk 35 cabor. Kita akan coba paling tidak sama untuk jumlah cabornya di Pekanbaru. Sekarang kan kita baru 19 cabor,’’ tambahnya.

Sebagai lokasi pelaksanaan, Pekanbaru kata Anis memang sebelumnya sudah pernah menggelar Porprov. Namun saat itu yang menggelar adalah KONI Provinsi Riau. ’’Karena itu kita ingin diadakan di Pekanbaru dengan KONI Pekanbaru yang akan jadi pelaksananya pertama kali,’’ katanya.(ali)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook