LA LIGA SPANYOL

Kemenangan Real Madrid Ternodai Kartu Merah Sergio Ramos

Olahraga | Senin, 21 Agustus 2017 - 16:33 WIB

Kemenangan Real Madrid Ternodai Kartu Merah Sergio Ramos
Sergio Ramos. (GETTY IMAGES/ZIMBIO)

A CORUNA (RIAUPOS.CO) - Menghadapi Deportivo La Coruna di laga perdana Divisi Primera 2017-2018 di Estadio Riazor, Senin (21/8/2017) dinihari WIB, Real Madrid tampil sempurna dan menang 3-0.

Namun, kemenangan ternoda dengan rekor kartu merah yang didapat Sergio Ramos. Pada babak pertama, Madrid menciptakan gol pada menit ke-20 lewat Gareth Bale. Pada menit ke-27, giliran Casemiro yang sukses menambah keunggulan Madrid.

Baca Juga :Mbappe Ramaikan Bursa Transfer Eropa Awal Tahun

Meski terus berupaya, La Coruna yang mencoba membalas dengan meningkatkan tempo serangan terus saja gagal. Pada babak kedua, gol ketiga Madrid lahir pada menit ke-62 melalui Toni Kroos.

Meski sukses mengamankan kemenangan 3-0 yang bertahan sampai laga tntas, Real Madrid harus ternoda semenit jelang peluit akhir dibunyikan karena kapten Sergio Ramos diganjar kartu kuning kedua akibat pelanggaran terhadpa Borja Valle. Bagi Ramos, itu merupakan kartu merah ke-18 sepanjang kariernya di Divisi Primera LaLiga.

Jumlah itu merupakan rekor tertinggi bersama tiga pemain lain, Pablo Alfaro dan Xavi Aguado. Kemenangan itu membawa Real Madrid untuk sementara berhak memuncaki klasemen dengan poin tiga dan modal 3 gol. Barcelona harus puas berada di peringkat kedua karena cuma mencatat dua gol meski poinnya sama.

Tiga poin juga dikoleksi Real Sociedad, Leganes, dan Valencia, pada jornada pertama ini.

SUSUNAN PEMAIN

Deportivo La Coruna (4-2-3-1): 13-Ruben Martinez; 2-Juanfran, 24-Fabian Schaer, 12-Sidnei, 16-Luisinho; 20-Guilherme, 5-Pedro Mosquera; 9-Federico Nicolas Cartabia (Borja Valle 79’), 22-Celso Borges (Adrian Lopez 65’), 18-Zakaria Bakkali (Bruno Gama 55’); 10-Florin Andone

Pelatih: Pepe Mel

Real Madrid (4-3-3): 1-Keylor Navas; 2-Daniel Carvajal, 6-Nacho Fernandez, 4-Sergio Ramos, 12-Marcelo; 10-Luka Modric, 14-Casemiro (Marcos Llorente 72’), 8-Toni Kroos; 11-Gareth Bale (17-Lucas Vazquez 80’), 9-Karim Benzema, 22-Isco (20-Marco Asensio 6’)

Pelatih: Zinedine Zidane

(ira)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook