MONTEREY (RP) - Performa motor yang belum stabil serta penampilan impresif para pembalap ternyata membuat Valentino Rossi was-was. Menghadapi balapan resmi seri Laguna Seca, Senin (22/7) dini hari, Rossi mengaku memiliki beberapa kekhawatiran.
“Kami memang menunjukkan beberapa perkembangan dalam pengereman. Namun, itu tidak cukup. Saya cukup khawatir karena kami harus mencari cara agar bisa lebih cepat dan lebih kuat lagi di balapan resmi nanti,” terang Rossi seperti dilansir laman Crash, Minggu (21/7).
Kurang maksimalnya performa motor tersebut terlihat dari hasil kualifikasi. Rossi memang cukup berhasil dengan mencatat waktu terbaik keempat. Namun, jika motor tunggangannya bisa lebih optimal, Rossi optimistis bakal kian tak terbendung.
Selain performa motor, pembalap berjuluk The Doctor tersebut juga mewaspadai para pesaing. Menurut pembalap berusia 34 tahun itu, para competitor menunjukkan perkembangan yang gila-gilaan. Terutama duo Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa.
Karena itu, dia memprediksi bakalan bakal berjalan sangat sengit. Rossi bahkan mengaku bahwa pembalap yang memulai balapan di belakangnya bisa saja menyalipnya. Di antaranya ialah jagoan Yamaha Monster Tech 3, Cal Crutchlow atau Pedrosa.
“Balapan akan sangat sulit untuk semua pembalap. Marquez lebih cepat. Stefan Bradl juga hebat. Alvaro Bautista juga kuat setelah beberapa lap. Tentu saja Crutchlow, Lorenzo dan Pedrosa. Menurut saya, mereka bisa menyalip saya,” tegas Rossi. (jos/jpnn)