PIALA AFF U-23

Hanya Menang Tipis Atas Timor Leste, Begini Peluang Indonesia ke Semifinal

Olahraga | Minggu, 20 Agustus 2023 - 23:13 WIB

Hanya Menang Tipis Atas Timor Leste, Begini Peluang Indonesia ke Semifinal
Timnas Indonesia U-23 hanya meraih kemenangan tipis 1-0 atas Timor Leste di Grup B Piala AFF U-23 di Rayong Provincial Stadium, Ahad (20/8/2023). (PSSI)

BANGKOK (RIAUPOS.CO) – Timnas Indonesia U-23 berhasil meraih kemenangan di Grup B Piala AFF U-23 2023. Skuad Garuda Muda menang tipis 1-0 atas Timor Leste U-23 di Rayong Provincial Stadium, Thailand, Ahad (20/8/2023).

Ramadhan Sananta kembali mencetak gol di pertandingan kedua tersebut. Striker Persis Solo itu mencetak gol semata wayang pada menit ke-45. Hasil itu membuat Indonesia bercokol di peringkat kedua di klasemen Grup B. skuad asuhan Shin Tae-yong meraih tiga angka, poin sama dengan Malaysia. Akan tetapi, Malaysia masih memiliki satu pertandingan tersisa. Mereka akan menghadapi Timor Leste di tempat sama, Selasa (22/8).


Dengan tambahan tiga angka dengan agresivitas gol (2-2), sulit bagi Indonesia menggeser Malaysia yang diprediksi dapat meredam perlawanan Timor Leste. Artinya, tinggal peringkat kedua terbaik yang menjadi harapan skuad Garuda Muda untuk lolos ke semifinal. Namun, dengan tiga poin plus agregat 0 gol, tinggal mukjizat yang dibutuhkan Indonesia melaju ke tahap selanjutnya.

 

Membaca Peluang Lolos Indonesia

 

Jika acuannya adalah runner-up terbaik, maka Indonesia tinggal menunggu keajaiban untuk melaju ke semifinal. Itu berdasarkan hasil yang digarap peserta di setiap grup, di mana Kamboja ternyata memiliki poin lebih besar ketimbang Indonesia.

Kamboja, yang tergabung di Grup A, kini menempati runner-up sementara dengan torehan empat poin. Mereka bahkan masih memiliki satu pertandingan tersisa kontra Thailand selaku juara grup di PPT Stadium, Thailand, Senin (21/8).

Akan tetapi, Grup A ternyata memiliki empat peserta (Thailand, Kamboja, Myanmar, dan Brunei Darussalam). Berbeda dengan Grup B dan Grup C yang memiliki tiga kontestan dalam babak penyisihan grup.

Situasi itu membuat laga pertama mereka di Grup A tak dihitung. Artinya, kemenangan besar Kamboja atas Brunei 5-0 tak masuk kriteria dalam menentukan peringkat runner-up terbaik. Kamboja kini berada di posisi ketiga runner-up terbaik dengan 1 poin hasil imbang 1-1 kontra Myanmar.

Namun, jika mereka berhasil mengalahkan Thailand, maka Kamboja akan keluar sebagai juara grup. Jika itu terwujud, maka pupus peluang Indonesia melaju karena Thailand saat ini sudah mengumpulkan enam poin. Jika pun dipotong satu laga awal, maka tiga poin sudah cukup bagi Thailand yang memiliki agresivitas gol lebih besar ketimbang Indonesia.

Peserta di Grup A memang menjadi hambatan terbesar Indonesia melaju ke semifinal. Berbeda dengan Grup B, di mana tinggal Filipina yang menjadi pesaing.

 

Jika pun harus head-to-head secara poin, maka Indonesia masih lebih baik ketimbang Filipina yang kini mengumpulkan satu angka. Apalagi, mereka akan berhadapan dengan penguasa klasemen Grup C, Vietnam, di Rayong Provincial Stadium, Selasa (22/8).

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook