Kantongi Izin, PSPS Disaksikan Penonton

Olahraga | Selasa, 20 Agustus 2013 - 06:54 WIB

Laporan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru   denniandrian@riaupos.co

Kabar gembira didapatkan pendukung setia PSPS sehari jelang laga Askar Bertuah menjamu Pelita Bandung Raya (PBR) di Stadion Rumbai, Selasa (20/8). Panpel laga kandang PSPS telah mengantongi izin pertandingan boleh disaksikan penonton.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Padahal, sehari sebelumnya, Ahad (18/7) panpel laga PSPS menjamu Pelita BR ini ditetapkan tanpa penonton. “Alhamdulillah, kami baru mendapat kabar gembira karena pertandingan boleh disaksikan penonton,” ujar Ketua Panitia Laga Kandang PSPS, Herman Susilo, Senin (19/8).

“Kami berterimakasih atas kerjasama pihak kepolisian, terutama Kapolresta. Dengan dikeluarkan izin ini maka PSPS bisa didukung sepenuhnya oleh Asykar Theking dan kami juga mulai menjual tiket besok (hari ini, red),” tambahnya.

Ya, seperti diberitakan Riau Pos, Senin (19/8), laga menjamu Pelita ditetapkan tanpa penonton karena di Riau dalam masa kampanye Pilkada. Ya, masa kampaye Pilkada di Riau dimulai Senin (19/8) hingga 31 Agustus mendatang. Dalam masa kampanye ini, Polri tak sembarangan mengeluarkan izin keramaian.

“Kami berharap masyarakat Riau, khususnya masyarakat Pekanbaru beramai-ramai mendukung PSPS di Stadion Rumbai. Dengan demikian maka pemain semakin termotivasi dan akan membantu PSPS untuk keluar dari masalah keuangan karena pemasukan penjualan tiket akan disisihkan juga buat tim PSPS,” tutur Herman.(aga)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook