DIII Fekon Unri Juarai Dekan Cup

Olahraga | Senin, 20 Mei 2013 - 08:32 WIB

PEKANBARU (RP)-Mahasiswa Diploma Tiga (DIII) Akuntansi dan Perpajakan Fakultas Ekonomi Universitas Riau (Fekon-Unri) berhasil menjuarai sepakbola Dekan Cup 2013 yang dilaksanakan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fekon Unri, pekan lalu.

Mereka pun berhak mendapatkan piala bergilir Dekan Fekon Unri. Selain itu, DIII Akuntansi dan Pajak Fekon Unri juga mendapatkan piala tetap dan uang pembinaan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Penyerahan piala dilakukan PD III Drs Syapsan ME didampingi Pembantu Ketua Bidang Kemahasiswaan Drs Wahyu Hamidi MSi.

Ditempat terpisah, Dekan Fekon Unri Kennedy mengharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan hubungan silaturahmi antar mahasiswa. Selain itu juga meningkatkan prestasi mahasiswa di bidang olahraga khususnya sepakbola.

‘’Disamping prestasi belajar yang didapat pada perkuliahan juga prestasi untuk kesehatan dalam bidang olahraga. Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, sehingga adanya keseimbangan antara belajar dan olahraga,’’ ujarnya.

Ketua Program DIII Akuntansi dan Perpajakan Fekon Unri, Drs Zulbahridar MSi Ak mengatakan disamping prestasi belajar ditingkatkan olahraga juga jangan dilupakan. “Jaga prestasi olahraga serta pertahankan prestasi yang telah diraih,” ujarnya.(mar)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook