Erdeka Tandang ke PTPN Junior

Olahraga | Senin, 20 Mei 2013 - 08:06 WIB

PEKANBARU (RP) - Erdeka Muda Football Academy memanfaatkan Ahad (19/5) pagi bertandang ke tempat latihan SSB PTPN V Junior di Lapangan Paskhas TNI AU. Jelas tujuannya menambah jam terbang sekaligus memberi refreshing bagi para pemainnya.

Diakui Zulkifli Ali, selaku Vice Director Erdeka Muda FA, Erdeka Muda belum lama berlatih dibanding lawannya. Namun itu bukan masalah karena yang dituju adalah memberi pengalaman bertanding.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Kami perlu memberi pengalaman bertanding bagi anak didik. Sehingga kami sekaligus para pemain bisa mengukur pencapaian mereka selama berlatih,” ungkap Zulkifli.

Pada friendly match tersebut, kedua SSB menurunkan tim U-8, U-10, U-12 dan campuran (U-12 dan U-14). Di kelompok U-8, Erdeka Muda harus mengakui keunggulan PTPN Junior dengan skor 0-2. Di U-10 persaingan semakin meningkat karena hasil 0-0 bertahan hingga turun minum. Di babak kedua PTPN unggul 4-1.

Persaingan juga terjadi di kelompok U-12 dan campuran. Di babak pertama, Erdeka harus kecolongan mencolok 0-6. Namun di babak kedua, anak-anak Erdeka Muda mulai bangkit dengan bermain lebih ngotot dan percaya diri. Hasilnya kedua tim berbagi skor 3-3 (agregat 9-3). Di partai campuran, Erdeka Muda juga menelan kekalahan 2-6.

Koordinator PTPN V Junior, Sarianto menyambut baik kunjungan Erdeka Muda ini. “Uji coba ini untuk menambah jam terbang anak-anak dan menggairahkan anak-anak untuk terus latihan,” ujarnya.

Menurut Rafli, salah satu pelatih Erdeka Muda, masih banyak harus dibenahi, seperti fisik, mental dan organisasi permainan. Namun kekurangan yang mencolok diakui karena tim-tim Erdeka Muda belum memiliki kiper yang memadai.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook