“Kedua tim sama-sama berpeluang menang. Kami gagal menang di Paris karena kami di bawah tekanan sebagai tuan rumah. Namun akan beda ceritanya jika di luar kandang,” koar pelatih PSG, Laurent Blanc, sebagaimana dikutip dari situs resmi klub.
Di Liga Champions, rekor tandang PSG susah berlanjut lawan klub dari La Liga. Tahun lalu, Barcelona yang menjadi ganjalannya. Untuk kali ini, lawatan ke Madrid disebutkan Silva tidak akan sesial ke Catalan.
“Ke Madrid, kami ingin menunjukkan sepakbola ala kami, dan mengalahkan Madrid. Tentu saja, kami ingin lolos terlebih dahulu,” tegasnya.(ren)
Perkiraan Pemain
Madrid (4-3-3): 1-Navas; 23-Danilo, 4-Ramos, 2-Varane, 12-Marcelo; 19-Modric, 14-Casemiro, 8-Kroos; 22-Isco, 9-Benzema, 7-Ronaldo
PSG (4-3-3): 16-Trapp; 19-Aurier, 32-Luiz, 2-Silva, 17-Maxwell; 6-Verratti, 8-Motta, 14-Matuidi; 11-Di Maria, 10-Ibrahimovic, 9-Cavani