PORWIL SUMATERA IX

Emas Perdana Panjat Tebing dari Riau Rinaldi

Olahraga | Rabu, 18 November 2015 - 21:12 WIB

 Emas Perdana  Panjat Tebing dari Riau Rinaldi
Riau Rinaldi atlet FPTI Riau yang berhasil menjawab keraguan publik. Ia mampu mempersembahkan medali emas perdana di cabang ini. (HUMAS KONI RIAU FOR RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Setelah, Selasa (17/11/2015) kemarin cuma meraih tiga medali perak tiga perunggu, Spiderman dan Spiderwoman (julukan atlet panjat tebing,  red) berhasil unjuk gigi.

Satu Medali emas satu perak berhasil direngkuh anak-anak Bumi Lancang Kuning. Adalah Riau Rinaldi  yang berhasil menjawab penasaran kontingen Riau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Lewat nomor spesialisnya speed klasik, Riau Rianaldi mampu membalikkan prediksi penonton yang memenuhi Wall Climbing Pangkal Pinang Provinsi Babel.

Di babak penyisihan dia hanya mampu mengemas catatan waktu 08.15 detik. Ia kalah cepat dengan pemanjat Sumatera Selatan, Bangka Belitung dan dan Aceh.

Tapi di percobaan kedua dan ketiga babak final, Riau tampil memukau. Memanfaatkan keringan tubuhnya, ia berhasil menaklukkan papan setinggi 15 dengan catatan waktu fantastis 06,85 detik.

Catatan waktu ini membuatnya tercatat dalam penyelenggaraan pesta olahraga multi iven se Sumatera. Sumatera Selatan dan Aceh harus puas berada di peringkat kedua dan ketiga.

Sementara itu  Siti Novia yang diharapkan mampu merebut medali emas harus mengakui keunggulan Ferina, atlet panjat tebing tuan rumah Kepulauan Babel. Total Satu medali emas empat perak tiga perunggu disabet kontingen panjat tebing Riau.

Kamis (19/11), FPTI  Riau kembali berpeluang meraih medali emas via lead putra/putri, boulder putra/putri yang sukses menembus babak final.

Laporan dan Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook