16 BESAR LIGA CHAMPIONS

Debut Manis Zidane, Runtuhkan Roma di Olimpico

Olahraga | Kamis, 18 Februari 2016 - 08:09 WIB

Debut Manis Zidane, Runtuhkan Roma di Olimpico
rtama Real Madrid ke gawang AS Roma yang dibukukan Cristiano Ronaldo. Foto AFP

ROMA(RIAUPOS.CO)- Zinedine Zidane benar-benar membawa Tuah bagi Madrid. Debut dengan status pelatih Real Madrid  di kancah Liga Champions membawa berkah.

Real Madrid berhasil  menang dalam babak 16 Besar Champions League, di markas AS Roma, Stadion Olimpico, Kamis (18/2) pagi WIB.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ronaldo dan kawan-kawan diawal babak pertama bermain ketat dan saling mengukur kemampuan. Mengingat pada laga krusial ini  AS Roma memasang dua pemain bertipe menyerang, Mohamed Salah dan Stephan El Shaarawy di line up yang kerap merongrong pertahanan Madrid.Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.

Dibabak kedua, Madrid coba tampil menggebrak. Sentuhan midas Ronaldo yang berkolaborasi dengan Bale memporakporandakan pertahanan tuan rumah.

Gol pembeda akhirnya lahir dimenit ke 57. Memanfaatkan umpan terobosan Marcelo,Cristiano Ronaldo langsung mengkonversinya. Gol!!!1-0 buat El Real.

Tuan rumah yang tak ingin malu, mencoba melakukanperubahan, Edin Dzeko striker jangkung internasional Bosnia masuk menggantikan El Shaarawy. Namun Madrid penamilan skuat besutan Zenedine Zidane semakin moncer dan sulit ditembus.

Bahkanempat menit menjelang waktu normalusai, pemain pengganti  Jese Rodriguez, semakin mempelbar jarak untuk memastikansatu kaki  Madrid di 8 Besar.

Kemenangan away dengan dua gol tanpa balas ini, menjadi modal penting buat Madrid melakoni leg kedua di Santiago Bernabeu awal bulan depan.

Sumber: JPNN

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook