MU Dianggap Masih Lebih Kuat Dibanding Chelsea

Olahraga | Sabtu, 18 Januari 2014 - 11:35 WIB

LONDON (RIAUPOS.CO) - Kondisi Manchester United (MU) yang kurang stabil musim ini membuat mereka tidak diunggulkan saat  bertandang ke London untuk melawan tuan rumah  Chelsea, Minggu (19/1).  Ditambah lagi dengan tidak bisa tampilnya Robin Van Persie dan Wayne Rooney membuat lini depan MU terganggu.

Namun demikian pelatih Chelsea, Jose Mourinho menyebut pihaknya tetap tidak bisa menganggap enteng The Red Devils—julukan MU. Menurutnya MU masih lebih kuat dari tim yang ditukanginya ini.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Kami tidak melawan sebuah tim yang berada 11 poin dibelakang (pemuncak klasemen). Kami bermain melawan juara. Kami bermain melawan Man United,’’ ujarnya seperti dikutip dari laman Daily Mail, Kamis (17/1).

‘’Tim yang sepertinya dalam masalah yang paling sulit adalah tim yang lebih kuat di pertandingan,’’ tambahnya.

MU sendiri kini berada di posisi tujuh klasemen sementara dengan 37 poin dari 21 laga. Ini adalah akumulasi 11 kali menang empat kali imbang dan enam kali kalah.  Sedangkan Chelsea yang baru tiga kali menelan kekalahann menempati posisi ketiga dengan jarak dua poin dari Arsenal di puncak klasemen sementara. (zul/jpnn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook