SMA Darma Yudha Targetkan Juara DBL

Olahraga | Jumat, 17 November 2023 - 10:55 WIB

SMA Darma Yudha Targetkan Juara DBL
Tim basket putra dan putri, 3x3 dan dance SMA Darma Yudha Pekanbaru foto bersama dengan majelis guru dan perwakilan sponsor, saat roadshow Honda DBL with Kopi Good Day Riau Series di SMA Darma Yudha, Pekanbaru, Kamis (16/11/2023). (EVAN GUNANZAR/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Keseruan acara roadshow iven Honda Developmental Basketball League (DBL) with Kopi Good Day 2023-2024 Riau Series kembali pecah di SMA Darma Yudha Pekanbaru, Jalan Siak II, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Kamis (16/11).

Menjadi sekolah yang ke enam dikunjungi tim Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Riau Series, salah satu SMA terkemuka di Provinsi Riau ini memasang target tinggi pada ajang bergengsi Honda DBL With Kopi Good Day 2023-2024 Riau Series


Bahkan sorak-sorakan lebih dari 500 siswa SMA Darma Yudha yang turut dihadiri Kepala SMA Darma Yudha Christian Pramudana dan Promotion & Advertising Selection Head PT Capella Dinamik Nusantara Haryanto Budhiman, ini pun pecah saat berbagai games berhadiah dari para sponsor seperti Kopi GoodDay, Pond’s Man dan Jackson Shoes turut menghipnotis para siswa SMA Darma Yudha berlomba-lomba untuk mengikuti setiap game berhadiah spesial serta dapat mencicipi varian terbaru minuman kekinian Kopi Good Day yang memiliki berbagai rasa yang menarik.

Christian mengatakan, ditahun ini SMA Darma Yudha telah melakukan persiapan yang terbaik, maksimal serta intensif dengan meningkatkan ritme latihan untuk mengikuti ajang Honda DBL With Kopi Good Day 2023-2024 Riau Series kali ini.

Bahkan pengalaman tim basket SMA Darma Yudha dalam ajang perlombaan tingkat Provinsi Riau yang belum lama ini diselenggarakan, dapat menjadi modal agar bisa meraih gelar juara.
‘’Harapan mudah-mudahan tahun ini rezeki memihak kepada kami, sehingga bisa menjadi juaranya. Karena sudah beberapa tahun mengikuti Honda DBL kami masuk di final terus. Mudah-mudahan tahun ini anak-anak bisa meraih yang tertinggi,’’ ujar Christian.

Dikatakan Christian lagi, jika anak didiknya tidak bisa meraih gelar juara dalam ajang bergengsi Honda DBL with Kopi Good Day Riau Series ini, namun yang penting siswa sudah berusaha maksimal menampilkan yang terbaik.

“Tapi kami yakin bisa merebut gelar juara tahun ini, karena persiapan yang cukup matang sudah dilakukan para siswa,” tegasnya. 

Selain itu, dalam roadshow ini, SMA Dharma Yudha turut mengenalkan tim basket putra dan putrinya yang digawangi kapten tim Putra Dennise Hugo, Ziven, Realdo, Julio, Kendrick, Justin , Leo,dennise, Owen, Rick, Alberto, Jojo ,richie serta kapten tim putri digawangi Kathleen Myer Wulin, Steffiena Agatha, Anjeline Leni Angelina, Fayola Chandise, Lovely Jessica Susilo, Fangraciella Tosani, Ester Mende Julia Manik, Caryn Nofianti Rudy, Grace Christinalie, Natasyah Wenderlim.

SMA Dharma Yudha juga menampilkan pertunjukan seni dari berbagai kebudayaan di negeri pertiwi seperti tarian dan koreografi spesial bertemakan tarian Dayak dari Kalimantan yang dipadukan dengan kekhasan budaya Indonesia lainnya yang merupakan salah satu ekstrakurikuler dari SMA Darma Yudha.

Bahkan suporter SMA Darma Yudha yang diberi nama Satria Darma Yudha juga tak mau ketinggalan untuk ikut menampilkan pertunjukan terbaik mereka dalam mendukung tim basket dan dance SMA Darma Yudha dalam ajang Honda DBL. 

Pelatih putri Yenny Zeng mengaku segala persiapan untuk tim sudah dilakukan secara matang dan tinggal mengatur strategi terbaik yang akan ditampilkan dalam menyingkirkan semua lawan,’’ (eca)

Laporan Prapti Dwi Lestari, Pekanbaru 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook