Juve Pecah Telur

Olahraga | Senin, 17 Oktober 2022 - 11:26 WIB

Juve Pecah Telur
DUSAN VLAHOVIC (ISTIMEWA)

TURIN (RIAUPOS.CO) - Juventus memenangi Derby della Mole kontra Torino di pekan ke-10 Serie A Italia.  Dalam laga di Stadio Olimpico Grande Torino, Ahad (16/10), Dusan Vlahovic menjadi pahlawan kemenangan Si Nyonya Tua.

Penyerang tim nasional Serbia itu mencetak satu-satunya gol di pertandingan ini pada menit ke-74. Ia menaklukkan kiper Torino, Vanja Milinkovic-Savic yang melakukan total tujuh save setelah mendapat assist dari Danilo.


Ini adalah kemenangan tandang pertama Bianconeri musim ini. Sebelumnya, dari enam pertandingan away di semua kompetisi, hasil terbaik mereka hanya berupa dua hasil imbang. Empat away terakhir seluruhnya berakhir kekalahan. Bukan hanya akhirnya pecah telur di laga tandang, kemenangan derbi Turin ini juga mengurangi tekanan pada Massimiliano Allegri dan anak asuhnya. Sebelum laga ini, Juventus mendapat sorotan karena hasil buruk mereka di Serie A dan Liga Champions. "Saya senang, terutama karena ini kemenangan tandang pertama musim ini, kami gagal mencetak gol dalam tiga dari lima pertandingan terakhir kami, jadi itu tidak mudah" kata Massimiliano Allegri kepada DAZN.

Allegri menegaskan, pemain Juventus tampil sangat berbeda di laga ini. "Mereka menunjukkan karakter. Para pemain membuktikan hari ini bahwa mereka adalah sebuah tim. Kami terorganisir, mulai dari cara kami mengontrol permainan, kami memiliki banyak tembakan ke gawang," jelasnya.(jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook