Eka, Atlet Dayung Riau Bertolak ke Jerman

Olahraga | Sabtu, 17 Agustus 2013 - 07:53 WIB

PEKANBARU (RP) - Atlet dayung Riau, Eka Oktarorianus bertolak ke Jerman, Jumat (16/8) untuk ikut Kejuaraan Dunia Dayung yang dimulai pekan depan.

Peraih medali emas SEA Games dan Asian Games ini berangkat bersama atlet lain yang diproyeksikan ke SEA Games Myanmar 2013.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Eka berangkat ke Jerman lebih cepat karena untuk penyesuaian tempat pertandingan,” ujar pelatih dayung Riau, Muhammad Amin kepada Riau Pos, Jumat (16/8). “Eka akan ikut nomor kano1 dan kano 2,” tambah pelatih yang sukses membangkitkan dayung Riau ke tingkat nasional dan internasional ini.

Di kano 2, putra kelahiran Kuansing tersebut akan berduet dengan atlet Sulawesi, Anwar. Eka pernah ikut kejuaraan dunia di Hungaria pada 2010 dan meraih dua medali emas di nomor kano 1 dan kano 2 bersama Anwar.

“Melihat pengalaman dan perkembangan yang ada, kita tentu berharap Eka kembali mengulang prestasi sebelumnya di kejuaraan yang sama. Tapi semua tergantung usaha Eka dan kehendak Allah SWT,” tambahnya.(das)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook