Djarum Indonesia Open Dianggap Terbaik di Dunia

Olahraga | Minggu, 16 Juni 2013 - 20:12 WIB

JAKARTA (RP) - Kemewahan gelaran Djarum Indonesia Open Superseries Premier 2013 mengundang decak kagum banyak pihak. Tak terkecuali Badminton World Federation (BWF). Event Director BWF, Darren Parks mengatakan, Indonesia Open menjadi even bulutangkis paling hebat di dunia.

“Indonesia Open menjadi yang terbaik di dunia. Negara lain harus belajar banyak untuk bisa menyelenggarakan even dengan kualitas seperti ini. Dari tahun ke tahun, kejuaraan ini semakin bagus,” terang Parks saat ditemui di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (16/6).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Parks mengungkapkan, Panitia Penyelenggara (Panpel) menunjukkan totalitas dan dedikasi luar biasa dalam menyelenggarakan kejuaraan tersebut. Bukan hanya hal yang besar, namun Panpel juga memperbaiki berbagai hal kecil yang sering terlupakan.

Toilet, misalnya. Panpel benar-benar menyediakan toilet yang bersih. Selain itu, kemasan di dalam Istora Senayan, Jakarta juga sangat mewah. Hal itulah yang membuat kejuaraan tersebut kian ditahbiskan sebagai yang terbaik di dunia.

Apalagi Indonesia juga memiliki banyak fans yang selalu mendukung kejuaraan. Sejak hari pertama, ribuan penonton sudah berbondong-bondong mendukung para pebulutangkis yang bertanding di Istora.

Situasi itulah yang tak dimiliki negara lain. Para penonton Indonesia terlihat sangat fanatik ketika mendukung pemain jagoannya. Meski begitu, Parks juga memberikan masukan pada Panpel terkait venue kejuaraan.

Menurut Parks, Istora terlalu kecil jika dibandingkan National Arena Birmingham yang menjadi venue gelaran All England. National Arena sanggup menampung kurang lebih 12 ribu penonton.

“Tapi secara umum, kualitas kompetisi ini luar biasa. Dari penyelenggaraan hingga penonton, semuanya hebat,” tegas Parks. (jos/jpnn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook