SEPAKBOLA

Dispora Riau Dukung Festival Assbri 2023

Olahraga | Senin, 16 Januari 2023 - 13:58 WIB

Dispora Riau Dukung Festival Assbri 2023
Ratusan pemain sepakbola usia dini antusias mengikuti Festival Sepakbola U-9, U-11, dan U-13 Assbri I 2023 di Stadion Utama Riau, Ahad (15/1/2023). (DISPORA RIAU UNTUK RIAU POS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Asosiasi Sekolah Sepakbola Riau (Assbri) terbentuk tahun ini. Raja Faisal didapuk sebagai Ketua Umum. Agenda pertama di awal tahun pun digelar yakni Festival Sepakbola Assbri 2023 di Stadion Utama Riau, Sabtu-Ahad (14-15/1/2023). Kegiatan ini didukung Kadispora Riau H Boby Rachmat SSTP MSi yang langsung hadir membuka acara.

Saat pembukaan, Boby didampingi Ketua Bidang (Kabid) Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Riau Zulkifli Rahman. ''Kami apresiasi dan sangat mendukung kegiatan Assbri ini. Kalau bisa ke depan digelar setiap tiga bulan sekali,’’ ujar Kadispora Riau H Boby Rachmat SSTP didampingi Ketua Assbri Raja Faisal, Senin (16/1/2023).


Boby pun menyarankan ke depan festival ini dibentuk tim talent scouting dari PSSI Riau yang akan memantau bibit-bibit pemain muda Riau. ''Lewat festival seperti ini akan nampak bakat dan talenta pemain Riau. Jadi mereka bisa dilatih secara serius ke depannya. Kalau bisa datangkan pelatih timnas Bima Sakti,’’ saran Boby.

Sementara itu, Ketua Assbri Raja Faisal mengatakan menyambut positif dukungan dan masukan dari Kadispora Riau tersebut. ''Ini kegiatan perdana kami. Banyak yang akan kami benahi ke depannya. Terima kasih atas dukungan Dispora Riau,’’ ujar mantan pelatih PSPS Riau ini, Senin (16/1/2023).

Lebih lanjut pria yang juga mantan pemain Riau Pos FC ini menjelaskan festival ini digelar dengan harapan anak-anak usia dini dapat bermain dan latihan sepakbola yang benar sehingga terus berkembang dengan kemampuan individual yang  baik. 

''Yang paling terpenting pelatih bisa memberikan kurikulum yang benar dan tepat sehingga bisa melahirkan pemain yang mempunyai kualitas dan teknik dasar yg baik dan bisa mengantarkan pemain ke level yg lebih tinggi,’’ tambah pria yang akrab dipanggil Raja Oma ini.

Festival Asbbri I se-Riau ini diikuti 44 tim. Untik U-9 diikuti 10 tim, U-11 diikuti 14 tim, dan U-13 diikuti 20 tim. Hasilnya, juara U-9 diraih IPRS, diikuti Duri Galaxy dan PCSS di posisi dua dan tiga. Untuk U-11, gelar juara diraih Bintang Muda. Sedangkan runner-up diraih Lancang Kuning dan IPRS di posisi tiga.

Untuk kategori U-13, gelar juara diraih Garuda Melayu. Posisi kedua ditempati Budak Pulau dan diikuti PCSS di peringkat ketiga. Panitia juga menetapkan striker Garuda Melayu Alvino Defaril sebagai pemain terbaik. Tim pemenang diberikan trofi, piagam, dan uang pembinaan.

Laporan: Denny Adrian (Pekanbaru)
Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook