Muenchen Bikin MU Gigit Jari

Olahraga | Senin, 15 Juli 2013 - 16:10 WIB

Muenchen Bikin MU Gigit Jari
Thiago Alcantara

MUENCHEN (RP) - Bayern Muenchen sukses membuat Manchester United gigit jari. Itu terjadi setelah Muenchen berhasil mendapatkan gelandang muda Barcelona, Thiago Alcantara dengan nilai transfer sebesar Rp 260 miliar.

Di Muenchen, pemain berusia 22 tahun tersebut akan diikat dengan durasi kontrak selama empat tahun. Bagi The Bavaria, julukan Muenchen, kehadiran Alcantara adalah buah rekomendasi dari pelatih anyar Pep Guardiola.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Mantan pelatih Barcelona itu pula yang menjadi magnet bagi Alcantara untuk berlabuh ke Muenchen. Sebelumnya, Alcantara diburu oleh MU. Bahkan, MU menjadikan Alcantara sebagai salah satu bidikan utama.

“Alcantara memiliki antusiasme yang sangat tinggi dengan pelatih anyar kami. Dia adalah pemain yang sangat fantastis.  Dia memiliki pribadi yang hebat dan akan menguatkan tim ini,” terang CEO Muenchen, Karl Heinz Rummenigge seperti dilansir laman BBC, Senin (15/7).

Perpindahan tersebut tak ubahnya sebuah simbiosis mutualisme karena saling menguntungkan. Muenchen diyakini akan semakin kuat dengan kedatangan mantan kapten Timnas Spanyol U-21 tersebut. Sementara, Alcantara juga bisa menjaga peluang tampil di Piala Dunia 2014.

Sebab, jika tetap di Barcelona, kansnya untuk memperkuat Spanyol termasuk kecil karena akan jarang bermain. Selama ini, lini tengah Spanyol selalu dikuasai Xavi Hernandes dan Andres Iniesta.

“Kami sangat senang dengan keberhasilan mendapatkan Thiago Alcantara. Dia baru saja menjadi bintang di Piala Eropa U-21. Dia akan membantu tim ini,” tambah Rummenigge. (jos/jpnn)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook