SMPN 5 Kalahkan Juara Libala

Olahraga | Selasa, 15 Mei 2012 - 07:32 WIB

Laporan EDWAR YAMAN, Pekanbaru edwar-yaman@riaupos.co

SMPN 5 Pekanbaru sukses membuat kejutan di hari pertama Riau Pos Honda HSBL Junior. Tampil di laga pembuka iven yang digelar Riau Pos dan PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) itu, SMPN 5 menumbangkan favorit juara SMPN 13 Pekanbaru dengan skor 25-22 di Gelora Senapelan Pekanbaru, Senin (14/5).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Saya tak percaya SMPN 13 tumbang dari SMPN 5. Bulan lalu dengan materi yang sama mereka jadi juara Libala (Liga Basket Pelajar, red) antar-SMP. Ini benar-benar kejutan,” komentar pelatih SMPN 1 Pekanbaru, Jack Mahendra seakan tak percaya.

Perhelatan hari pertama HSBL Junior kemarin berjalan sederhana. Pembawa acara memanggil tim yang bertanding di laga pembuka, yakni SMPN 5 dan SMPN 13. Berikutnya para sponsor, General Manager Riau Pos, H Zulmansyah Sekedang, Manager Event Organizer Riau Pos, Indra Cahya dan Supervisor Promotion PT CDN, Haryanto Budhiman maju ke depan dan berbaris sejajar dengan dua tim yang akan bertanding. Lagu “Indonesia Raya” pun dikumandangkan.

Sebagai tanda bergulirnya iven ini, Zulmansyah yang didampingi Indra Cahya dan Haryanto didaulat melakukan jump ball.

“Setelah sukses dengan Honda DBL dan HSBL SMA, saatnya bagi kami menggelar iven basket antar-SMP. Di satu sisi kami berusaha mendekatkan diri dengan pembaca muda yang merupakan pembaca masa depan Riau Pos. Di sisi lain, dengan iven ini kami berharap atlet basket berbakat lahir dari kompetisi ini,” ujar Zulmansyah.

Empat pertandingan digelar di hari pembuka kemarin. Selain SMPN 5 yang melaju ke babak berikutnya, SMP As-Shofa juga tak terbendung dengan mengalahkan SMP Cendana 36-13. Demikian juga dengan SMPN 10 yang membekuk SMPN 2 dengan skor 20-8.

Sementara favorti juara di bagian putri SMP Santa Maria mengalahkan SMP Dharma Loka dengan skor 14-6.(das)   









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook